Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Bisnis

Klaska Residence di CBD Surabaya Dibanderol Mulai 400 Jutaan

Apartemen berada di Jalan Jagir Wonokromo, sehingga memiliki akses yang mudah ke area retail, bisnis, dan lifestyle

Editor: Eko Sutriyanto
zoom-in Klaska Residence di CBD Surabaya Dibanderol Mulai 400 Jutaan
ist
Klaska Residence 

TRIBUNNEWS.COM, SURABAYASinar Mas Land merilis Klaska Residence, hunian mewah Sinar Mas Land yang akan menjadi bagian dari mixed-use development di CBD Surabaya.

Mengusung konsep living in style, Klaska Residence menawarkan beragam fasilitas yang dapat mengakomodasi berbagai kegiatan dan kebutuhan dalam satu tempat.

Klaska Residence masuk kedalam program Price Amnesty dan pembangunan Main Gate Klaska Residence diresmikan pemancangannya tanggal 12 Oktober 2016.

Klaska Residence, apartemen yang merupakan bagian dari area mixed-use development seluas 3,1 Ha  di CBD Surabaya.

Apartemen berada  di Jalan Jagir Wonokromo, sehingga memiliki akses yang mudah ke area retail, bisnis, dan lifestyle.

Selain ditunjang kemudahan akses, apartemen ini juga berada di lokasi strategis, hanya berjarak 10 menit dari jantung Kota Surabaya, fasilitas pendidikan, dan rumah sakit dimana hal ini menjadinilai lebih untuk hunian apartemen terbaik di Kota Surabaya yang merupakan kota terbesar kedua di Indonesia.

Ishak Chandra, CEO Strategic Development & Services Sinar Mas Land mengungkapkan, dengan budget Rp 400 jutaan, masyarakat dapat menikmati hunian apartemen eksklusif dengan desain bergaya hidup modern.

Berita Rekomendasi

"Klaska dapat memenuhi kebutuhan berbagai selera pasar, terutama masyarakat dan keluarga muda yang membutuhkan hunian dengan harga yang ramah dengan beragam fasilitas mewah dan modern,” katanya

Klaska Residence memiliki lima tipe unit yaitu superior, superior+, deluxe (1 BR), suite (2 BR), dan loft dengan luas mulai dari 26 m2 hingga 133 m2.

Tipe yang paling dominan adalah tipe superior dengan jumlah 40 persen di antara total unit, sedangkan tipe loft hanya tersedia dalam jumlah yang sangat terbatas yaitu enam unit di setiap tower.

 “Pada tahap pertama pengembangan, Sinar Mas Land akan membangun tiga tower yaitu tower Azure, Orenji, dan Bianco yang ditargetkan untuk serah terimanya pada tahun 2020 dengan desain interior mewah dilapisi full marmer," katanya.

Klaska memiliki area komersil seluas 12.000 m2 di lantai ground dengan semi-outdoor space yang cocok untuk dijadikan tempat berkumpul bersama keluarga dan kolega, dilengkapi juga dengan deretan kafe, resto, salon, dan berbagai store lain yang siap untuk memenuhi kebutuhan para penghuninya.

Beragam fasilistas terbaik siap memanjakan penghuninya mulai dari library, movie room, serta children playground.

Swimming pool dengan enam thematic water facilities juga tersedia untuk mememberikan pengalaman yang menyenangkan dan menarik bagi para keluarga.

Sky garden di lantai 29 juga tersedia bagi para penghuni yang ingin menikmati pemandangan Kota Surabaya sambil berinteraksi dengan keluarga atau penghuni lain.

Klaska juga memiliki Jacuzzi dan Sauna, fasilitas yang hanya tersedia di Klaska Residence jika diukur dengan apartemen lain di kelasnya.

Setiap unit Klaska residence dilengkapi dengan smart unit system, dimana penghuni dapat memantau unit masing-masing kapan pun dan di mana pun, bahkan mengendalikan dan mematikan lampu dan AC dengan hanya menggunakan smartphone.

Sistem tersebut juga terintegrasi dengan fitur anti-theft yang dipasang di pintu masuk setiap unit yang mana akan memberikan notifikasi jika ada pihak lain yang membuka pintu.

Panic button juga tersedia di setiap unit yang berfungsi sebagai pemanggil bantuan jika terjadi keadaan darurat.

Klaska Residence juga mengalokasikan lima lantai parkir di setiap tower dengan rasio area parkir 1:3 untuk mengakomodasi kendaraan milik penghuni.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas