Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Bisnis

Hanya Tiga Bulan Jasa Marga Ubah 750 Gardu Manual Jadi Elektronik

PT Jasa Marga (Persero) Tbk sejak Agustus 2017 sudah mengganti semua gardu tol menggunakan transaksi non tunai.

Penulis: Adiatmaputra Fajar Pratama
Editor: Dewi Agustina
zoom-in Hanya Tiga Bulan Jasa Marga Ubah 750 Gardu Manual Jadi Elektronik
Warta Kota/ANGGA BHAGYA NUGRAHA
Sejumlah kedaraan melakukan transaksi pembayaran di Gerbang Tol Cengkareng, Tangerang, Banten, Minggu (17/9/2017). PT Jasa Marga akan memberlakukan pembayaran non tunai atau hanya transaksi menggunakan kartu prabayar di Gerbanng Tol Cengkareg 1 mulai tannnggal 28 Semptembber 2017 mendatang 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - PT Jasa Marga (Persero) Tbk sejak Agustus 2017 sudah mengganti semua gardu tol menggunakan transaksi non tunai.

Hanya dalam waktu tiga bulan semua ruas yang dimiliki perseroan menerapkan sistem pembayaran elektronik.

Direktur Utama PT Jasa Marga, Desi Arriyani mengaku 750 gardu di jalan tol sudah diubah memakai transaksi non tunai.

"750 gardu diubah dalam waktu tiga bulan," ujar Desi kepada Tribunnews di Forum Merdeka Barat 9, Jakarta, Minggu (19/11/2017).

Baca: Mulyadi Harus Ekstra Hati-hati dan Teliti Menjahit Pakaian Besan Presiden

Sejak saat itu semua gardu peralatan diubah ditambah pelengkap di luar gardu untuk menempel kartu elektronik.

Selain itu Jasa Marga menambah tanda peringatan menggunakan transaksi non tunai.

BERITA REKOMENDASI

"Kita pasang penanda hanya menerima uang elektronik, otomatic lane barrier," jelas Desi.

Perseroan bisa cepat mengerjakan karena bantuan dari regulasi yang diterbitkan Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) serta Bank Indonesia.

Baca: Jokowi akan Menari Mandailing di Acara Ngunduh Mantu

Karena hal itu sejalan dengan program pemerintah menjalankan transaksi non tunai.

"Harus dibikin peraturan akhirnya seperti ini, ada kebijakan dari BI dan PUPR," ungkap Desi.


Sistem elektronifikasi di gerbang tol mulai dari 2009. Sampai 2016 lalu baru 28 persen yang terpasang.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas