Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Bisnis

Enesis Group Garap Segmen B to B untuk Genjot Pemasaran Produk Hand Sanitizer Antis

Sampai Oktober 2019 ini meraih pertumbuhan penjualan sebesar 22 persen atau naik 3 persen dari pertumbuhan sebesar 19 persen di 2018

Editor: Choirul Arifin
zoom-in Enesis Group Garap Segmen B to B untuk Genjot Pemasaran Produk Hand Sanitizer Antis
HANDOUT
Produsen hand sanitizer Antis, PT Herlina Indah mengedukasi masyarakat tentang pentingnya menjaga kebersihan tangan melalui film layar lebar. 

Ryan menyatakan, Antis merupakan pelopor hand sanitizer di Indonesia.

“Belum ada produk serupa yang mempunyai manfaat seperti Antis, hand sanitizer dalm bentuk gel dan spray yang mampu membunuh 99 persen kuman dalam waktu 4 detik, mengandung formula yang mudah menguap sehingga tidak tersisa ditangan, lembut di kulit karena mengandung moisturizer, dan harum di tangan,” ungkap Ryan.

. “Melalui film ini para penonton sebenarnya secara tidak langsung diingatkan untuk selalu menjaga kebersihan. Maka dari itu saya sangat mengapresiasi film Ratu Ilmu Hitam ini” ujar Ryan Tirta Yudhistira, Chief Marketing & Sales Officer Enesis Group.

Untuk memberi apresiasi terhadap film tersebut, Enesis Group mengadakan Nonton Bareng Antis X Ratu Ilmu Hitam di salah satu Bioskop di Jakarta.

“Maksud dari kami mengadakan Nonton Bareng Antis X Ratu Ilmu Hitam adalah bentuk apresiasi kami terhadap film ini, karena selain jalan ceritanya, ada satu fenomena di masyarakat yang menurut saya menarik, yaitu tentang Mysophobia,” urainya.

Mysophobia merupakan ketakutan berlebihan dan tidak masuk akal terhadap kontaminasi bakteri, kotoran, debu, kuman, dan risiko infeksi penyakit.

“Mysphobia juga dikenal dengan fobia kuman atau fobia kotor. Dan di sini, bisa terlihat jelas ada lho orang-orang yang memiliki mysophobia ini dan real ada di masyarakat. Dan di sini juga Antis hadir sebagai solusi atas bahaya kuman, baik untuk mereka yang Mysophobia atau yang tidak.” pungkasnya.

Berita Rekomendasi
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas