Hasil Survei OVO: Mayoritas Tarik Dana Darurat Buat Kebutuhan Saat Ramadan
Bagaimana perilaku masyarakat Indonesia dalam pengelolaan keuangan di bulan Ramadan khususnya di masa pandemi?
Penulis: Reynas Abdila
Editor: Hasiolan Eko P Gultom
Reynas Abdila/Tribunnews.com
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Platform pembayaran digital OVO, mengumumkan survei perilaku masyarakat Indonesia terkait pengelolaan keuangan di bulan Ramadan dan masa pandemi.
Adapun tujuan market research survey ini adalah ingin mengetahui perilaku masyarakat Indonesia dalam pengelolaan keuangan di bulan Ramadan khususnya di masa pandemi.
Baca juga: OVO Adopsi Oracle Cloud untuk Pengelolaan Data dan Sistem Keuangan
Survei tersebut mengungkap beberapa fakta, antara lain:
1. Sebanyak 6 dari 10 orang mengaku sulit mengatur keuangan selama Ramadan, terlebih karena pandemi dimana kebutuhan cenderung lebih banyak.
2. Persentase sebanyak 52% orang menggunakan dana darurat (yang ditarik dari tabungan / investasi) guna memenuhi kebutuhan saat Ramadan.
3. Sebanyak 4 dari 10 orang melenceng jauh dari rencana awal terkait perencanaan keuangan saat Ramadan.
4. Sebanyak 43% orang menggunakan seluruh THR-nya untuk kebutuhan Ramadan dan Idul Fitri.
5. Hanya 4 dari 10 orang yang menyimpan THR-nya untuk tabungan jangka panjang.
6. 50% orang akan tetap memberi THR meskipun tidak dapat bertemu saudara dan kerabat. THR tersebut akan dibagikan melalui transfer.
7. Tidak mendapat THR menjadi kekhawatiran terbanyak yang dipilih responden terkait Ramadhan dan Idul Fitri tahun ini.
8. Mayoritas responden memilih untuk menyalurkan THR sebagai hadiah untuk orang lain, kebutuhan sehari-hari, ditabung dan berinvestasi.
Baca juga: Bagaimana Nasib Ovo Jika Mega Merger Gojek dan Tokopedia Jadi Terealisasi?
Atas hasil survei tersebut, OVO pun berbagi tips mengatur keuangan agar tidak boros selama bulan suci Ramadan.
Head of Corporate Communication OVO Harumi Supit menjelaskan pihaknya meluncurkan kampanye #RaihIkhlas untuk membantu pengguna menjalani Ramadan dengan tetap mengelola keuangan.