Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Bisnis

Teknologi Digital Bakal Tingkatkan Efisiensi Industri Asuransi

Semakin banyak perusahaan asuransi yang inovatif tidak hanya menguntungkan perusahaan saja tapi juga menguntungkan bagi masyarakat.

Penulis: Reynas Abdila
Editor: Hasiolan Eko P Gultom
zoom-in Teknologi Digital Bakal Tingkatkan Efisiensi Industri Asuransi
tangkap layar
Founder & CEO The Iconomics Bram S. Putro. 

Reynas Abdila/Tribunnews.com

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - The Iconomics memberikan penghagaan untuk perusahaan-perusahaan asuransi yang inovatif melalui virtual awarding yang telah memasuki tahun kedua.

Most Innovative Insurance Companies Awards 2021 menjadi bentuk penghargaan dari The Iconomics atas berbagai inovasi yang dilakukan perusahaan-perusahaan asuransi di Indonesia di masa-masa yang sangat menantang ini.

Founder & CEO The Iconomics Bram S Putro berharap semakin banyak inovasi-inovasi yang dilakukan perusahaan asuransi di Indonesia di antaranya penguatan teknologi digital.

Baca juga: Pandemi, Keanggotaan Agen Asuransi Indonesia di MDRT Global Justru Melonjak Tajam

“Perluasan dan penguatan teknologi digital diharapkan akan semakin massif dilakukan oleh perusahaan-perusahaan asuransi, karena kita percaya teknologi digital akan meningkatkan efisiensi. Apalagi di masa pandemi Covid-19 ini, semakin relevan teknologi digital untuk semakin banyak digunakan,” kata Bram S Putro, Kamis (5/8/2021).

Menurut Bram, apresiasi melalui Most Innovative Insurance Companies Awards 2021 hanya sebagai pemantik awal untuk memacu perusahaan untuk berlomba-lomba melakukan terobosan inovatif.

Baca juga: Asuransi Cyber Jepang Meningkat 50 Persen Disebabkan Banyaknya Serangan Para Hacker

Semakin banyak perusahaan asuransi yang inovatif tidak hanya menguntungkan perusahaan saja tapi juga menguntungkan bagi masyarakat.

Berita Rekomendasi

“Dan tentunya dapat mendorong masyarakat untuk semakin melihat pentingnya berasuransi,” tuturnya.

Adanya berbagai inovasi yang dilakukan perusahaan asuransi akan menjadi strategi perusahaan untuk meningkatkan daya saingnya dengan para kompetitornya.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas