Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Bisnis

CARA Cairkan BLT UMKM di Bank BRI, Bisa Ambil Antrean secara Online di BPUM Reservation System

Cara cairkan BLT UMKM di Bank BRI, bisa ambil antrean secara online di BPUM Reservation System. Penerima BLT UMKM harus melengkapi syarat dokumen.

Penulis: Yunita Rahmayanti
Editor: Pravitri Retno W
zoom-in CARA Cairkan BLT UMKM di Bank BRI, Bisa Ambil Antrean secara Online di BPUM Reservation System
Tribunnews.com/Handika Rahman
Ilustrasi UMKM - CARA cairkan BLT UMKM di Bank BRI, bisa ambil antrean secara online di BPUM Reservation System. Penerima BLT UMKM juga harus melengkapi syarat dokumen untuk pencairan bantuan. 

TRIBUNNEWS.COM - Berikut ini cara cek penerima dan syarat cairkan BLT UMKM Rp 600 ribu melalui eform.bri.co.id/bpum.

Presiden Joko Widodo (Jokowi) menyetujui Pengaliran dana bantuan langsung tunai bagi Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah atau BLT UMKM 2022.

Persetujuan ini disampaikan melalui kanal YouTube Sekretariat Presiden, pada 17 Januari 2022.

BLT UMKM adalah bantuan khusus yang diberikan pemerintah kepada pelaku UMKM yang terdampak pandemi Covid-19 yang bertujuan untuk meringankan pelaku UMKM yang terdampak pandemi.

Jumlah dana bantuan BLT UMKM 2022 diberikan kepada kurang lebih 2,76 juta pelaku usaha dengan besaran Rp 600 ribu.

Diberitakan oleh Tribunnews, pencairan BLT UMKM 2022 sebagai program bantuan pemerintah dilakukan mulai kuartal pertama 2022.

Bantuan ini akan diberikan pada beberapa kelompok penerima, yaitu 1 juta orang dari kelompok Pedagang Kaki Lima (PKL) dan pemilik warung, sedangkan 1,76 juta lainnya dari keluarga nelayan dan penduduk dalam ekonomi miskin yang ekstrem.

Berita Rekomendasi

Selengkapnya, simak informasi berikut ini.

Baca juga: Polres Madiun Salurkan Bantuan Rp 3,6 Miliar kepada PKL dan Nelayan

Cara Cek Penerima BLT UMKM 2022

Ilustrasi UMKM makanan.
Ilustrasi UMKM makanan. (Ist)

1. Klik e-form BRI di https://eform.bri.co.id/bpum;

2. Masukkan nomor KTP dan kode verifikasi;

3. Klik "Proses Inquiry";

4. Jika sudah masuk, Anda akan menerima pemberitahuan apakah sudah mendapatkan bantuan atau tidak.

Syarat Cairkan BLT UMKM 2022 di Bank BRI

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas