Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Bisnis

PLN UIP JBB Percepat Pengadaan Tanah Proyek SUTT 150 kV Tigaraksa II – Tigaraksa

Ia meneruskan, pada prinsipnya, pihak Pemerintah Kabupaten Tangerang mendukung penuh proses penetapan lokasi proyek ini.

Penulis: Reynas Abdila
Editor: Hendra Gunawan
zoom-in PLN UIP JBB Percepat Pengadaan Tanah Proyek SUTT 150 kV Tigaraksa II – Tigaraksa
IST
Ilustrasi 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Reynas Abdila

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - PT PLN (Persero) Unit Induk Pembangunan Jawa Bagian Barat (PLN UIP JBB) tengah melakukan penambahan saluran transmisi yakni Saluran Udara Tegangan Tinggi (SUTT) 150 kV Tigaraksa II – Tigaraksa.

Saat ini proyek SUTT 150 kV Tigaraksa II - Tigaraksa dalam tahap koordinasi persiapan pengadaan tanah.

Adapun tim persiapan terdiri dari Dinas dan Badan Pemerintah di lingkungan Pemerintah Kabupaten Tangerang, Camat dan Kepala Desa yang wilayahnya terlintasi rencana pembangunan.

Baca juga: PLN dan Kementerian ATR Sinkronisasi Tata Ruang Rencana Pembangunan Infrastruktur Ketenagalistrikan

General Manager PLN UIP JBB Octavianus Padudung mengucapkan dukungan positif seluruh Tim Persiapan penetapan lokasi Kabupaten Tangerang menjadi penyemangat.

“Saat ini anggaran untuk pembangunan telah siap dan rencana proyek ditargetkan rampung tahun 2023, sehingga kami sangat berharap adanya percepatan proses penetapan lokasi,” ujarnya, dikutip Jumat (17/6/2022).

Octavianus menambahkan, saat ini Gardu Induk (GI) 150 kV Tigaraksa II telah siap namun jalur transmisi yang digunakan untuk pembebanan listrik ke instalasi tersebut belum tersedia.

Berita Rekomendasi

“Maka dari itu, dibangunnya SUTT ini sangat krusial untuk mempercepat penyaluran listrik ke pelanggan,” tukasnya.

Dalam pelaksanaannya, sejumlah kendala acapkali ditemui, sehingga dukungan dari pemangku kepentingan terkait sangat dibutuhkan demi kelancaran pembangunan proyek.

“Pembangunan yang kami lakukan telah melalui proses perencanaan dan survei yang komprehensif, sehingga kami mengutamakan percepatan terhadap proyek-proyek yang memiliki peran penting serta memberikan dampak besar bagi masyarakat, serta menyokong roda perkonomian Tanah Air,” jelas Octavianus.

Baca juga: Keberatan Tarif Listrik 3.500 VA Naik? Dirut PLN: Silakan Jika Ingin Turun Daya

Asisten Bidang Perekonomian dan Pembangunan pada Sekretariat Daerah (Asda II) Kabupaten Tangerang, Drs. H. Yusuf Herawan mengatakan pihaknya baru pertama kali mendapatkan penugasan untuk penerbitan penetapan lokasi pengadaan tanah skala kecil seperti SUTT.

“Sehingga penugasan ini perlu kita bahas dan koordinasikan dalam agenda rapat ini,” jelasnya

Ia meneruskan, pada prinsipnya, pihak Pemerintah Kabupaten Tangerang mendukung penuh proses penetapan lokasi proyek ini.

“Terlebih SUTT Tigaraksa II - Tigaraksa ini masuk sebagai Proyek Strategis Nasional, tentu kami akan sangat kooperatif dalam setiap tahapan pelaksanaannya,” tukas Yusuf.

Di sisi lain, dengan dibangunnya saluran transmisi ini, juga akan semakin meningkatkan keandalan listrik di wilayahnya.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas