Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Bisnis

Kejar Target Konsumsi Ikan 62 Kg Per Kapita, KKP Manfaatkan Hari Ikan Nasional 2022

Pemerintah memiliki target konsumsi ikan masyarakat Indonesia per kapita sebesar 62 kg (kilogram) pada 2022.

Penulis: Endrapta Ibrahim Pramudhiaz
Editor: Muhammad Zulfikar
zoom-in Kejar Target Konsumsi Ikan 62 Kg Per Kapita, KKP Manfaatkan Hari Ikan Nasional 2022
Tribunnews/JEPRIMA
Pedagang saat menata berbagai jenis ikan dagangannya di Pasar Senen, Jakarta Pusat, Rabu (20/5/2020). Pemerintah memiliki target konsumsi ikan masyarakat Indonesia per kapita sebesar 62 kg (kilogram) pada 2022. 

Laporan wartawan Tribunnews.com, Endrapta Pramudhiaz

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Hari Ikan Nasional (Harkannas) 2022 ke-9 yang akan diselenggarakan 21 November akan dimanfaatkan untuk meningkatkan konsumsi ikan per kapita nasional.

Direktur Pemasaran Ditjen Penguatan Daya Saing Produk Kelautan dan Perikanan (PDSPKP) Erwin Dwiyana berujar Pemerintah memiliki target konsumsi ikan masyarakat Indonesia per kapita sebesar 62 kilogram (kg) pada 2022.

"Kalau target pada 2022 ini sekitar 62 kg per kapita. Tahun 2021 sekitar 56 per kg. Ada target yang harus ditingkatkan. Sekitar 6 kg per kapita," ujar Erwin Dwiyana dalam forum Bincang Bahari: Menjadikan Ikan sebagai Solusi Ketahanan Pangan, Senin (14/11/2022).

Baca juga: KKP Tekankan Pentingnya Konsumsi Ikan Bagi Ibu Hamil Guna Cegah Stunting, Terutama Pada 1000 HPK

Guna mencapai angka itu, KKP memanfaatkan Harkannas 2022 sebagai ajang menyebarkan pesan penting mengonsumsi ikan bagi kesehatan.

"Kami melakukan semacam edukasi mengenai kebaikan ikan kepada masyarakat. Yang jelas, edukasi ini tiada henti," kata Erwin.

Edukasi tersebut dilakukan melalui rangkaian kegiatan Harkannas 2022 yang telah berjalan sejak tiga pekan terakhir.

BERITA TERKAIT

Berbagai kegiatan telah dilakukan seperti lomba membuat logo Gerakan Masyarakat Makan Ikan (Gemarikan) dan seminar daring.

"Ada webinar akan dilaksanakan dengan teman-teman dari Parigi Moutong dan perguruan tinggi. Kemudian lomba fotografi tingkat nasional," ujar Erwin.

Pada acara puncak nanti, Harkannas akan mengadakan lomba masak ikan nasional.

Tak hanya meningkatkan konsumsi ikan secara nasional, Erwin harap berbagai kegiatan di Harkannas mampu memantik daerah lain dalam mengangkat potensi daerahnya.

Baca juga: KKP Dukung Konservasi Alam Melalui Budidaya Ikan Hias Nemo

"Semoga menjadi poin daerah lain untuk bisa mengangkat potensi daerah lainnya terkait pertumbuhan ekonomi," katanya.

Mengenai kesiapan Harkannas 2022, Sekretaris Daerah Kabupaten Parigi Moutong Zulfinasran menegaskan kembali posisinya sebagai tuan rumah.

"Kami sangat siap menjadi tuan rumah Harkannas. Harapannya melalui kegiatan ini kita ingin menunjukkan potensi dan peluang perikanan di Parigi Moutong," kata Zulfinasran.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di

Wiki Populer

© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas