Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Bisnis

Akselerasi Potensi Mahasiswa, Pegadaian Buka The Gade Creative Lounge di Universitas Negeri Jakarta

The Gade Creative Lounge (TGCL) akan menjadi hub bagi para mahasiswa untuk bisa mengembangkan potensi dan kreatifitas.

Penulis: Lita Febriani
Editor: Seno Tri Sulistiyono
zoom-in Akselerasi Potensi Mahasiswa, Pegadaian Buka The Gade Creative Lounge di Universitas Negeri Jakarta
Lita Febriani
Peresmian The Gade Creative Lounge dari PT Pegadaian di Universitas Negeri Jakarta, Rabu (20/9/2023). 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Lita Febriani

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Mengakselerasi potensi kreativitas mahasiswa, PT Pegadaian meresmikan The Gade Creative Lounge di Universitas Negeri Jakarta (UNJ).

The Gade Creative Lounge (TGCL) akan menjadi hub bagi para mahasiswa untuk bisa mengembangkan potensi dan kreatifitas.

Direktur Jaringan Operasi dan Penjualan PT Pegadaian Eka Pebriansyah, menyampaikan TGCL di UNJ merupakan yang ke-14 dan sengaja di bangun di perpustakaan agar meningkatkan minat kunjungan mahasiswa ke lokasi dengan segudang pengetahuan.

Baca juga: Cetak Generasi Emas, The Gade Creative Lounge Kini Hadir di Universitas Mulawarman

"Pertama, TGCL ini kami bangun di perpustakaan, karena kami ingin meningkatkan kembali kunjungan dan aktivitas mahasiswa ke perpustakaan. Kedua kami ingin ini menjadi sebuah wadah yang akan banyak melahirkan ide-ide kreatif kedepannya," tutur Eka saat pembukaan TGCL di UNJ, Rabu (20/9/2023).

TGCL di UNJ dilengkapi fasilitas ruang diskusi, ruang meeting, ruang presentasi, ruang podcast, fasilitas komputer dan showcase berbagai macam produk UMKM.

"Selain jadi tempat diskusi dan mengumpulkan ide, kami ingin masuk ke dalam dan memberikan tambahan pelatihan yang dibutuhkan untuk menciptakan entrepreneurs muda di kalangan kampus ini. Lalu, kami juga bisa menyiapkan permodalannya. Kami juga sangat terbuka kalau ada sinergi lain," ungkap Eka.

Berita Rekomendasi

Menyasar pengembangan potensi generasi muda sejalan dengan upaya Pegadaian untuk menjangkau nasabah milenial.

"Tahun 2018 data kami 60 persen nasabah Pegadaian itu masih di usia 45 tahun ke atas. Kemudian saat itu kami lakukan transformasi salah satu bentuknya adalah tampilan outlet kita, karyawan maupun model-model seperti TGCL dan Gade Cafe. Itu salah satunya untuk mendekatkan diri kita ke kalangan anak muda dan saat ini sudah terlihat hasilnya, bahwa untuk tahun lalu 65-72 persen nasabah kita sudah di bawah 45 tahun. Jadi kalangan muda sudah lebih banyak lagi," terangnya.

Rektor Universitas Negeri Jakarta Komarudin, berterima kasih kepada Pegadaian dengan dihadirkannya TGCL.

"Kami berterima kasih kepada PT Pegadaian. TGCL memberikan UNJ nilai tambah, juga tentunya akan mendukung layanan UNJ untuk membuka kelas internasional dan selanjutnya meraih visi misi UNJ untuk menjadi world class university," ucap Komarudin.

Komarudin menyebut, lokasi TGCL di perpustakaan dinilai sangat efektif, sebab perpustakaan menjadi akses jalan untuk menuju tempat yang tidak terbatas melalui pengetahuan.

"Melalui sarana TGCL yang tersedia di perpustakaan ini membuktikan bahwa tagline iklan mengatasi masalah tanpa masalah telah dibuktikan nyata oleh PT Pegadaian," imbuhnya.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas