Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Bisnis

Harga Minyakita di Pasar Ciputat Tangsel Tembus Rp 17.000 per Liter, Lampaui HET

pantauan Tribunnews di Pasar Ciputat, Tangerang Selatan, harga Minyakita dengan volume 1 liter tercatat senilai Rp 17.000.

Penulis: Bambang Ismoyo
Editor: Sanusi
zoom-in Harga Minyakita di Pasar Ciputat Tangsel Tembus Rp 17.000 per Liter, Lampaui HET
Bambang Ismoyo
Minyakita ukuran 1 liter yang dijual di Kawasan Pasar Ciputat, Tangerang Selatan, Banten 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Ismoyo

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Harga komoditas minyak goreng, khususnya merek Minyakita, terpantau mengalami peningkatan.

Berdasarkan pantauan Tribunnews di Pasar Ciputat, Tangerang Selatan, harga Minyakita dengan volume 1 liter tercatat senilai Rp 17.000.

Harga Eceran Tertinggi (HET) yang telah ditentukan, yaitu sebesar Rp15.700 per liter.

Baca juga: Mendag Budi Sebut Harga Minyakita Naik Jelang Nataru 2024/2025 Karena Kebutuhan Meningkat   

Awalnya, Tribunnews menyambangi salah satu toko sembako di kawasan tersebut. Namun ternyata, stok Minyakita habis.

Hal ini lantaran minat masyarakat terhadap Minyakita tinggi. Utamanya, dikarenakan harga Minyakita cenderung lebih murah ketimbang minyak goreng kemasan premium lainnya, yang harganya di atas Rp 20.000 per liternya.

"Minyakita habis di sini, baru kemarin sih. Banyak yang beli soalnya harganya kan lebih murah," ungkap penjaga toko sembako di kawasan Pasar Ciputat, Rida, Selasa (12/11/2024).

Berita Rekomendasi

Namun, tak jauh dari toko yang pertama disambangi, terdapat toko sembako lain yang masih memiliki stok Minyakita. Harga Minyakita dijual dengan harga Rp17.000 per liter.

Penjaga toko tersebut mengungkapkan, dibanderolnya harga Minyakita Rp17.000 sudah sejak lama. Bahkan jauh di atas dua pekan yang lalu.

Ia mengungkapkan, harga Minyakita di toko sembako lain di kawasan Pasar Ciputat juga dibanderol dengan harga yang sama.

"Stok Minyakita ada, masih ada lumayan banyak. Harganya Rp17.000 satunya," ucap penjaga toko, Lena.

"(Terkait harga) Rp17.000, sudah lama. Udah lebih dari seminggu harganya segitu," sambungnya.

Baca juga: Peringatan Kantor Staf Kepresidenan ke Kemendag: Harga Minyakita di Atas HET, Kami Khawatir

Seperti diberitakan sebelumnya, harga minyak goreng Minyakita mengalami kenaikan melampaui Harga Eceran Tertinggi (HET) yang telah ditentukan, yaitu sebesar Rp 15.700.
 
Berdasarkan data Sistem Pemantauan Pasar Kebutuhan Pokok (SP2KP) Kementerian Perdagangan, rata-rata harga Minyakita secara nasional pada pekan pertama November 2024 naik 0,59 persen.

Pada periode tersebut, tercatat selama 1-8 November, harga Minyakita naik dari Rp 16.900 ke Rp 17 ribu per liter.

Halaman
12
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas