Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

UPDATE Kasus Corona Indonesia 12 Juni 2021: Tambah 7.465 Positif, 5.292 Sembuh, dan 164 Meninggal

Berikut informasi terbaru penambahan kasus virus corona (Covid-19) di Indonesia pada Sabtu (12/6/2021).

Penulis: Nuryanti
Editor: Citra Agusta Putri Anastasia
zoom-in UPDATE Kasus Corona Indonesia 12 Juni 2021: Tambah 7.465 Positif, 5.292 Sembuh, dan 164 Meninggal
Grafis Tribunnews.com/Ananda Bayu S
Ilustrasi update info Corona. Berikut informasi terbaru penambahan kasus virus corona (Covid-19) di Indonesia pada Sabtu (12/6/2021). 

Hal itu disampaikan oleh Wakil Menteri Kesehatan, Dante Saksono Harbuwono dalam Dialog Produktif, yang diselenggarakan KPCPEN, Kamis (10/6/2021).

Baca juga: Sikapi Temuan Virus Corona Varian Delta, Perusahaan Di Guangzhou Pakai Kendaraan Tanpa Pengemudi

“Ada beberapa tindakan yang harus dilakukan dan dibedakan."

"Untuk daerah-daerah dengan kondisi lonjakan kasusnya tinggi, kita harus memberikan dukungan fasilitas kesehatan seperti bantuan tempat tidur, alat-alat medis, termasuk mendukung persediaan obat-obatan dan menambah alokasi tenaga kesehatan," ujarnya, dikutip dari laman Covid19.go.id.

"Kemenkes juga melakukan mitigasi dan evaluasi dalam rangka membantu manajemen pelayanan kesehatan bagi daerah-daerah yang mengalami lonjakan kasus tinggi tersebut,” jelas Dante.

Baca juga: Sejumlah Orang di Jepang Mulai Tak Percaya Virus Corona

Wakil Menteri Kesehatan RI (Wamenkes RI) Dante Saksono Harbuwono, saat jumpa pers Kamis (3/6/2021).
Wakil Menteri Kesehatan RI (Wamenkes RI), Dante Saksono Harbuwono, saat jumpa pers Kamis (3/6/2021). (istimewa)

PPKM Mikro yang menjadi langkah antisipasi hingga level RT/RW juga diperketat di daerah-daerah yang belum mengalami lonjakan kasus tinggi.

“PPKM Mikro akan terus kita lanjutkan di 34 Provinsi, sampai kondisi waspada ini kita lampaui dan terbukti mampu menurunkan kasus Covid-19,” terangnya.

Kementerian kesehatan sudah memiliki permodelan untuk memprediksi puncak lonjakan kasus Covid-19 pasca lebaran.

Berita Rekomendasi

“Tingkat kasus kira-kira akan berlangsung selama 6-7 minggu dari puncak mobilisasi."

"Dengan penerapan PPKM Mikro dan keterlibatan masyarakat secara luas, kita bisa menekan penularan ini,” tambah Dante.

Baca juga: Virus Corona Varian Delta Disebut Lebih Menular dan Berbahaya Dibandingkan Alpha

Ia lalu mengimbau, apabila ada liburan panjang lagi, masyarakat bisa menahan diri dari melakukan perjalanan.

“Apa yang terjadi adalah tanggung jawab kita bersama."

"Apa yang terjadi di Kudus tidak hanya tanggung jawab pemerintah daerah Kudus, tapi juga tanggung jawab secara nasional untuk memberikan kontribusi yang efektif,” tegas dia.

(Tribunnews.com/Nuryanti)

Berita lain terkait Covid-19

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas