Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Petugas Embarkasi Haji Palembang Sita Beras dan Mentimun yang Hendak Dibawa Jemaah

Dari sejumlah barang bawaan yang dilarang terbang, petugas haji di antaranya membawa beras dan mentimun sebanyak 2 kilogram.

Editor: Dewi Agustina
zoom-in Petugas Embarkasi Haji Palembang Sita Beras dan Mentimun yang Hendak Dibawa Jemaah
Sripoku/Muhammad Husin
Bawaan bawaan jemaah haji yang termasuk kategori disita, termasuk beras dan ketimun. Sripoku/Muhammad Husin 

Laporan Wartawan Sripoku.com, Muhammad Husin

TRIBUNNEWS.COM, PALEMBANG - Petugas haji embarkasi haji Palembang, Rabu (24/7/2019) menyita sejumlah barang bawaan jemaah haji, sesaat jelang keberangkatan di pintu pemeriksaan X-Ray Asrama Haji Palembang.

Dari sejumlah barang bawaan yang dilarang terbang tersebut, petugas haji di antaranya membawa beras dan mentimun sebanyak 2 kilogram.

Seperti diketahui pagi sekitar pukul 10.00, jemaah haji Kloter 18 diterbangkan menuju Jeddah dan langsung ke Kota Mekkah untuk melaksanakan ibadah umrah, karena masuk rombongan gelombang kedua.

Selain beras dan mentimun yang disita, petugas haji juga mengamankan sejumlah botol air mineral dan makanan, termasuk juga sabun dan parfum di atas 100 ml.

Bawaan bawaan jemaah haji yang termasuk kategori disita, termasuk beras dan ketimun. Sripoku/Muhammad Husin
Bawaan bawaan jemaah haji yang termasuk kategori disita, termasuk beras dan ketimun. Sripoku/Muhammad Husin (Sripoku/Muhammad Husin)

Tidak jelas, apa alasan jemaah sampai membawa beras dan mentimun.

Padahal, jatah makan jemaah sudah disiapkan Panitia Penyelenggara Ibadah Haji (PPIH) baik di Mekkah maupun Madinah.

Berita Rekomendasi

Begitu pun sayur, sejenis mentimun, semua tersedia di sejumlah minimaket di Kota Mekkah dan Madinah.

Baca: Pengakuan Brigpol IP Hingga Menembak Mati Ridwan yang Coba Memalaknya

Baca: JK Bantah Pertemuan Mega, Prabowo, dan Jokowi Besok untuk Negosiasi Kursi

Baca: Kronologi Lengkap Jefri Nichol Ditangkap karena Narkoba, Hasil Tes Urin, Bukti Ganja, Ibunda Nangis

Namun sebagian jemaah mengaku, barang bawaan tersebut diangkut atas saran jemaah haji yang sebelumnya sudah berangkat.

"Katanya, bawa ini dan bawa itu. Jadi nurut saja," kata salah satu jemaah yang digeledah saat petugas melihat melalui x-ray, ada yang mencurigakan.

Sementara Kasubbag Humas Kanwil Kemenag Sumsel H Saefudin Latief di Media Center Haji (MCH) Embarkasi Haji mengatakan, sebelum jemaah haji diterbangkan ke Arab Saudi, tas bawaan jemaah haji harus clear.

Jemaah Haji Palembang Bawa Beras dan Mentimun_1
Barang bawaan yang disita petugas haji jelang keberangkatan akan diserahkan kembali kepada keluarga jemaah haji. Sripoku/Muhammad Husin

Artinya tidak ada barang bawaan yang dilarang terbang terdapat dalam dalam tas jemaah.

Misalnya, gunting, pisau, air minum, parfum di atas 100 ml, korek api, gas dan barang-barang lain.

"Kebetulan, saat pemeriksaan petugas, mereka menemukan barang tersebut, termasuk mentimun dan beras," kata Saefudin.

Setelah Kloter 18 diterbangkan, maka selanjutnya Kloter 19 Gelombang kedua yang merupakan kloter terakhir akan diterbangkan, Kamis (25/7/2019) besok pukul 10.00 WIB. (sin)

Artikel ini telah tayang di sripoku.com dengan judul Jemaah Haji Kloter 18 Palembang Ketahuan Bawa Beras dan Ketimun

Sumber: Sriwijaya Post
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas