Kadhafi: Kami Pemenangnya
Pemimpin Libya Moammar Kadhafi berjanji Selasa (22/3/2011) untuk muncul sebagai pemenang dalam pertempuran dengan pasukan internasional.
Penulis: Srihandriatmo Malau
Editor: Gusti Sawabi
Yahoo!News
Seorang pengunjuk rasa memegang karikatur pemimpin Libya, Moammar Kadhafi, di Tokyo, Jepang, Rabu (23/2/2011)
TRIBUNNEWS.COM, TRIPOLI - Pemimpin Libya Moammar Kadhafi berjanji Selasa (22/3/2011) untuk muncul sebagai pemenang dalam pertempuran dengan pasukan internasional.
"Kami tidak akan menyerah," katanya kepada kerumunan pendukungnya, yang banyak melambai-lambaikan bendera hijau dalam siaran pidatonya di stasiun televisi kenegaraan seperti dilaporkan CNN, Rabu (23/3/2011).
"Mereka tidak akan meneror kita. Kami membuat roket mereka terolok-olok, Libya yang menertawakan roket-roket. Kami akan mengalahkan mereka dengan metode apapun." Demikian seru Kadhafi, yang berbicara di kompleks kepresidenan di Tripoli dalam penampilan publik pertamanya.
Dalam pidatonya, pimpinan rezim yang tegah diperangi dunia asing ini mendesak semua warganya untuk bergabung dalam perang melawan "agresi terang-terangan oleh kelompok fasis."
Kadhafi dengan lantang mengatakan dirinya akan "memimpin melawan perang imperialisme internasional".
"Saya katakan, saya tidak takut," tegas Gadhafi.
"Kami tidak akan menyerah," katanya kepada kerumunan pendukungnya, yang banyak melambai-lambaikan bendera hijau dalam siaran pidatonya di stasiun televisi kenegaraan seperti dilaporkan CNN, Rabu (23/3/2011).
"Mereka tidak akan meneror kita. Kami membuat roket mereka terolok-olok, Libya yang menertawakan roket-roket. Kami akan mengalahkan mereka dengan metode apapun." Demikian seru Kadhafi, yang berbicara di kompleks kepresidenan di Tripoli dalam penampilan publik pertamanya.
Dalam pidatonya, pimpinan rezim yang tegah diperangi dunia asing ini mendesak semua warganya untuk bergabung dalam perang melawan "agresi terang-terangan oleh kelompok fasis."
Kadhafi dengan lantang mengatakan dirinya akan "memimpin melawan perang imperialisme internasional".
"Saya katakan, saya tidak takut," tegas Gadhafi.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.