Ayman al-Zawahri Jadi Orang Nomor Satu Al Qaida
Orang nomor dua sekaligus tangan kanan pemimpin Al Qaida, Osama Bin Laden, bernama Ayman al-Zawahri diangkat menjadi pengganti Osama
Penulis: Widiyabuana Slay
TRIBUNNEWS.COM - Orang nomor dua sekaligus tangan kanan pemimpin Al Qaida, Osama Bin Laden, bernama Ayman al-Zawahri diangkat menjadi pengganti Osama. Demikian diberitakan Fox News, Kamis (16/6/2011).
Ayman al-Zawahri adalah seorang dokter dari keluarga ternama Mesir dan telah bekerja sama dengan Osama selama beberapa dekade. Ia ditunjuk sebagai orang nomor satu Al Qaida, setelah Osama tewas dalam penyerbuan ke mansionnya yang terletak di Abbottabad, 100 kilometer arah utara Islamabad, Pakistan, pada 2 Mei lalu.
Ayman al-Zawahri, yang berusia 60 tahun, dikenal memiliki ideologi yang panas, taktik yang jitu serta kemampuan organisasi di Al Qaida. Ahli bedah otodidak ini juga mengajarkan cara melakukan bom bunuh diri dan teror sel independen yang sudah menjadi ciri khasnya.
Ia diduga hidup di sekitar perbatasan Pakistan-Afganistan dan sering muncul berulang kali dalam belasan video dan rekaman suara dalam kurun beberapa tahun terakhir ini termasuk ketika nama Osama tak lagi disebut-sebut.
Ayman al-Zawahri pertama kali bertemu Osama pada akhir tahun 1980-an di sebuah gua di Afganistan ketika sang dokter dilaporkan memberikan pertolongan medis ke Osama dan juga para militan Islam berjuang melawan pasukan Uni Soviet. Hubungan mereka kemudian terus dekat dan kemudian masuk ke dalam jaringan Al Qaida yang kemudian disalahkan atas serangan terburuk dalam sejarah Amerika.
Dalam rekaman video yang dirilis awal bulan ini, Ayman al-Zawahri memperingatkan jika Amerika masih menghadapi serangan komunitas Muslim internasional yang berusaha menghancurkan negara itu.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.