Kelompok Militan ISIS Kuasai Kamp Pengungsi Palestina di Yarmouk
Kelompok militan Negara Islam Irak dan Suriah (ISIS) menguasai kamp pengungsi bagi sekitar 18 ribu warga Palestina yang berada di Yarmouk.
Editor: Y Gustaman
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Samuel Febriyanto
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Kelompok militan Negara Islam Irak dan Suriah (ISIS) menguasai kamp pengungsi bagi sekitar 18 ribu warga Palestina yang berada di Yarmouk, di luar kota Damaskus, Suriah.
Aknaf Beit al-Maqdis, kelompok milisi Palestina yang melawan Pemerintah Suriah, bersama dengan Tentara Pembebas Suriah saat ini tengah memerangi sepak terjang ISIS.
"Mereka masuk dari daerah Hajar Aswad dan pejuang Nusra (nama lain ISIS) bergabung dengan mereka. Mereka telah berjanji setia kepada Daesh (nama lain ISIS)," ujar seorang saksi mata seperti dikutip dari Upi.com, Kamis (2/4/2015).
Organisasi Pemantau HAM di Suriah mengatakan setidaknya satu orang pengungsi meninggal dunia akibat serangan kelompok militas ISIS terhadap kamp pengungsian bagi warga Palestina tersebut.
Menurut pemberitaan BBC, serangan tersebut sangat berarti bagi ISIS di wilayah Damaskus. Apa yang terjadi kepada kamp tersebut berisiko menimbulkan bencana kemanusiaan.
UNRWA, badan bantuan PBB untuk pengungsi Palestina, mengatakan pertempuran telah membuat sejumlah besar warga sipil, khususnya anak-anak, berisiko menghadapi kematian, cedera serius, trauma dan relokasi.