BREAKING NEWS: Banjir Bandang Mengantam Jeddah, 8 Orang Tewas
Seperti dilansir Arab News, Rabu (18/11/2015), delapan orang tewas saat hujan lebat dan angin kencang.
Penulis: Rendy Sadikin
TRIBUNNEWS.COM - Hujan lebat dan badai memicu banjir bandang di Kota Jeddah dan sejumlah wilayah di Arab Saudi.
Seperti dilansir Arab News, Rabu (18/11/2015), delapan orang tewas saat hujan lebat dan angin kencang.
Tak hanya memicu banjir, hujan lebat juga menyebabkan pohon bertumbangan dan kerusakan pada aliran listrik.
Di antara korban tewas, dua di antaranya meregang nyawa di Distrik Fasaliyah saat tengah memperbaiki lampu di jalanan yang terendam bah.
Sementara, dua korban lainnya tewas gara-gara mengalami luka yang cukup parah.
Juru bicara Kementerian Pertahanan, Nafi Al-Harbi mengatakan, di kawasan Hail, mayat seorang anak berhasil dievakuasi dari Wadi Bida bin Khalaf.
"Tak lama setelah jenazah ditemukan, tim SAR masih mencari keberadaan dua anak berusia 9 dan 12 tahun. Kedua anak itu dikabarkan hilang di wilayah yang sama," tutur Nafi Al-Harbi.
Lain halnya di kawasan Yanbu, Kemenhan mendapati lima jenazah warga.
Mereka di antaranya dua anak di wilayah banjir di desa Al-Bathna.
Bukan cuma itu, pencarian seorang warga juga dilakukan di Wadi Al-Jafr, yang jaraknya 40 kilometer dari Kota Madinah.
Kabar ini berdasarkan laporan dari Kolonel Khaled Mubarak Al-Johani, juru bicara Pertahanan Sipil di Madinah.
Di lain tempat, Bandar Udara King Abdul Aziz juga dikabarkan menunda delapan penerbangan domestik karena cuaca buruk.
Sedangkan satu penerbangan internasional dialihkan Madinah.