Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Donald Trump dan Hillary Clinton Sama-sama Menang di Arizona dan Kalah di Utah

Kandidat calon presiden Amerika serikat Donald Trump bersama Hillary Clinton menang dalam Pilpres pendahuluan di Arizona dan kalah di Utah.

Penulis: Ruth Vania C
Editor: Adi Suhendi
zoom-in Donald Trump dan Hillary Clinton Sama-sama Menang di Arizona dan Kalah di Utah
(TIME/Getty Images/Justin Sullivan, Andrew Harrer)
Kandidat capres AS Partai Demokrat Hillary Clinton (kiri) dan kandidat capres AS Partai Republik Donald Trump (kanan). 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Ruth Vania

TRIBUNNEWS.COM, WASHINGTON - Kandidat calon presiden Amerika serikat Donald Trump bersama Hillary Clinton menang dalam Pilpres pendahuluan di Arizona dan kalah di Utah.

Pilpres pendahuluan atau primary kembali digelar pada Selasa (22/3/2016) dimana kali ini dilakukan di Arizona dan Utah secara serentak.

Duo rival dari kubu Partai Republik dan Partai Demokrat itu masih unggul untuk memperebutkan posisi sebagai Capres dalam Pilpres AS November mendatang.

Trump sempat mengalahkan rivalnya dari Partai Republik, Ted Cruz, di Arizona.

Namun, senator dari Texas itu kemudian mengalahkan Trump di Utah.

Trump menang besar di Arizona, setelah tegas menyampaikan pesan antiimigran dan berjanji akan menumpas kelompok ISIS.

Berita Rekomendasi

“Kemenangan di Arizona ternyata jauh lebih besar dari yang diduga. Terima kasih, saya tidak akan pernah melupakan itu,” kata Trump melalui Twitter.

Sedangkan, Clinton bersaing ketat dengan rivalnya di Partai Demokrat, Bernie Sanders yang menyuarakan bahwa dirinya menolak untuk menyerah.

Kemenangan Clinton di Arizona diredam oleh perolehan baik Sanders di Idaho dan Utah yang memangkas selisih perolehan suara Sanders dengan Clinton.

Untuk memenangkan tahap pencapresan, kandidat capres Partai Republik membutuhkan 1.237 suara delegasi, sedangkan Partai Demokrat membutuhkan 2.838 suara. (AFP/Reuters)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas