Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Kisah Wanita 21 Tahun yang Mengidap Alergi Air, Keringat dan Air Mata Sendiri Bisa Melukainya

Kisah Wanita 21 Tahun yang Mengidap Alergi Air, Keringat dan Air Matanya Sendiri Bisa Melukainya

Penulis: Bunga Pradipta Pertiwi
Editor: Daryono
zoom-in Kisah Wanita 21 Tahun yang Mengidap Alergi Air, Keringat dan Air Mata Sendiri Bisa Melukainya
Kolase Tribunnews.com/ Instagram @livingwaterless
Kisah Wanita 21 Tahun yang Mengidap Alergi Air, Keringat dan Air Matanya Sendiri Bisa Melukainya 

TRIBUNNEWS.COM- Pernahkan kamu mendengar soal alergi air?

Meski terdengar aneh, kenyataannya ada saja orang yang mengidap alergi yang tergolong langka itu.

Dilansir World of buzz, seorang wanita di California, Tessa Hansen Smith mengidap alergi tersebut.

Kondisi ini dinamakan dengan urtikaria aquagenik yang diderita sekitar 100 orang di seluruh dunia.

Gadis 21 tahun itu akan mengalami ruam di kulitnya jika terkena air, termasuk air matanya sendiri dan keringat.

Alerginya ini juga membuat Tessa tak bisa mandi seperti orang pada umumnya.

Saat terkena air, ia akan mengalami migran hingga demam hanya dalam hitungan menit.

BERITA REKOMENDASI

Oleh karena itu Tessa tak bisa berolahraga sama sekali.

"Ini adalah kondisi yang sangat sulit untuk dimiliki karena saya bahkan alergi terhadap air mata, air liur dan keringat saya sendiri," ungkap Tessa dikutip dari World of buzz.

Saat alerginya kambuh, ia terpaksa meninggalkan kelas.

Jika dipaksakan hanya akan menyusahkan orang lain, tubuhnya demam hingga ruam di kulit tak bisa dihindari.

“Saya benar-benar cenderung kelelahan panas dan harus menghindari aktivitas fisik."


"Saya bahkan harus absen dari kampus saat kambuh."

"Jika tidak saya muncul di kelas dengan keadaan demam, migrain, dan ruam yang membuat sulit untuk berkonsentrasi,” cerita Tessa.

Halaman
123
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas