Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Pangeran Harry Mundur dari Anggota Senior Kerajaan Inggris, Sahabat Dekat: 'Ia Sudah Lama Menderita'

Ada beragam alasan yang melatarbelakangi keputusan Pangeran Harry dan Meghan Markle untuk mundur dari keanggotaan senior Kerajaan Inggris.

Editor: Rizki Aningtyas Tiara
zoom-in Pangeran Harry Mundur dari Anggota Senior Kerajaan Inggris, Sahabat Dekat: 'Ia Sudah Lama Menderita'
time24.news/Reproduction
Pangeran Harry dan Meghan Markle 

TRIBUNNEWS.COM - Awal tahun ini, dunia internasional dikejutkan dengan keputusan Pangeran Harry dan Meghan Markle mundur dari keanggotaan senior Kerajaan Inggris.

Ada beragam alasan yang melatarbelakangi keputusan yang diambil oleh putra kedua Pangeran Charles dan Putri Diana ini.

Salah satu alasan pun diungkapkan oleh salah seorang sahabat Pangeran Harry.

Dikutip TribunPalu.com mdari laman eonline.com, sahabat menyebutkan bahwa Pangeran Harry "sudah terlalu menderita" karena di-judge atau dihakimi.

Kini, bagaikan singa jantan, Pangeran Harry pun ingin melindungi keluarga kecilnya.

Pindah ke Kanada, Pangeran Harry dan Meghan Markle Keluarkan Peringatan pada Paparazi

5 Tanda yang Terlihat sebelum Pangeran Harry dan Meghan Markle Keluar dari Kerajaan Inggris

Awal Januari 2020, Pangeran Harry dan Meghan Markle mengumumkan keputusan mereka untuk mundur dari keanggotaan senior Kerajaan Inggris.

Keduanya juga memutuskan untuk menyeimbangkan waktu yang dihabiskan di Amerika Utara dan Inggris.

Keputusan ini muncul beberapa bulan setelah merebaknya gosip orangtua Archie Harrison Mountbatten-Windsor akan meninggalkan Inggris.

Berita Rekomendasi

Di Inggris, Meghan Markle sendiri juga telah menjadi sasaran empuk bagi pemberitaan-pemberitaan negatif.

Sementara itu, Ratu Elizabeth II akhirnya menyetujui keputusan Pangeran Harry dan istrinya, meski sebelumnya tidak diajak berdiskusi soal hal tersebut.

Dan meski mengizinkan, Ratu Elizabeth II memberi beberapa syarat untuk Pangeran Harry dan Meghan Markle.

HALAMAN SELENGKAPNYA>>>

Sumber: Tribun Palu
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas