Jennie Diduga Beri Bocoran Soal Lagu Kolaborasi BLACKPINK Terbaru
Jennie diduga beri bocoran mengenai penyanyi yang bakal jadi kolaborator Blackpink berikutnya.
Penulis: Grid Network
TRIBUNNEWS.COM - Jennie dikenal sebagai member Blackpink yang paling kerap memberikan spoiler atau bocoran kepada penggemar.
Jennie pun diduga belum lama ini memberikan bocoran mengenai kolaborator Blackpink berikutnya.
Bocoran itu didapati penggemar dalam postingan Jennie di akun Instagram miliknya.
Pada Senin (29/6/2020), pelantun 'Solo' ini mengunggah beberapa potret dirinya.
Berpose duduk bersimpuh, ia tampak seduktif dengan busana putih dan jubah menerawang.
Menambah menarik tampilannya, Jennie mengenakan hiasan di dekat matanya sehingga seolah sedang menangis.
Tapi bukan penampilan Jennie yang menarik perhatian penggemar, melainkan caption yang dibubuhkan sang idola.
"No tears to cry," tulis Jennie singkat disertai dengan gambar air dan hati biru.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.