Belasan Ribu Anak di Florida Dinyatakan Positif Covid-19, Depkes Sebut karena 'Komputer Error'
Belasan Ribu Anak di Florida Dinyatakan Positif Covid-19, Depkes Sebut karena 'Komputer Error'
Penulis: Tiara Shelavie
Editor: Muhammad Renald Shiftanto
TRIBUNNEWS.COM - Departemen Kesehatan Florida menarik kembali data yang menunjukkan hampir sepertiga dari anak-anak yang dites COVID-19 dinyatakan positif.
Depkes Florida menyebut adanya "kesalahan pemrograman komputer."
Diberitakan Insider, pejabat kesehatan merilis data pada minggu 13 Juli dari 54.022 orang di bawah 18 tahun yang telah dites COVID-19 di Florida.
Hasilnya, 16.797 anak-anak -atau sekitar sepertiga dari yang diuji- dinyatakan positif Covid-19.
Namun, laporan mingguan Florida berikutnya mengatakan bahwa hanya 13,4% anak-anak yang dites COVID-19 dinyatakan positif, menurut South Florida Sun-Sentinel.
Data terbaru, dirilis pada hari Sabtu, menunjukkan bahwa 14,4% anak-anak dinyatakan positif.
Baca: Rayakan Berakhirnya Lockdown dengan Berpesta, 16 Orang di Florida Terinfeksi Covid-19
Baca: Kasus Langka Amuba Pemakan Otak Ditemukan di Florida, Otoritas Imbau Masyarakat Hindari Air Keran
"Itu adalah kesalahan pemrograman komputer yang secara spesifik terkait dengan produksi laporan data pediatrik," ujar Departemen Kesehatan Florida kepada Sun-Sentinel.
"Akibatnya, bagian dari hasil tes pediatrik negatif secara tidak sengaja dikeluarkan dari laporan pediatrik."
Meski begitu, angka positif pada anak-anak dinilai cukup tinggi.
Florida telah menguji lebih dari 3,4 juta orang secara total.
Data negara menunjukkan bahwa tingkat kepositifan rata-rata di antara semua umur adalah sekitar 12,5%.
Berdasarkan ata yang meningkat dirilis pada awal Juli lalu, para ahli penyakit menular mengatakan kepada Insider bahwa jumlah anak-anak yang dinyatakan positif virus corona di Florida sangat tinggi dibandingkan dengan yang dilaporkan di daerah lain.