Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Taiwan akan Luncurkan Desain Paspor Baru Januari 2021

Kementerian Luar Negeri Taiwan mengumumkan, pemerintah akan meluncurkan desain ulang paspor pada awal tahun depan.

Penulis: Andari Wulan Nugrahani
Editor: Gigih
zoom-in Taiwan akan Luncurkan Desain Paspor Baru Januari 2021
Contiki
Ilustrasi paspor. Kementerian Luar Negeri Taiwan mengumumkan, pemerintah akan meluncurkan desain ulang paspor pada awal tahun depan. 

TRIBUNNEWS.COM - Kementerian Luar Negeri Taiwan mengumumkan, pemerintah akan meluncurkan desain ulang paspor pada awal tahun depan.

Pada September 2020 kemarin, Taiwan mengaku, mereka mengubah desain paspor negaranya untuk mengurangi kebingungan.

Pasalnya, desain paspor Taiwan cukup mirip dengan paspor China.

"Desain paspor diubah untuk pengenalan lebih mudah dan mengurangi kebingungan dengan China," papar pemerintah Taiwan.

Baca juga: Sosialisasi Empat Pilar MPR RI Bersama PPI Taiwan, Bamsoet Sampaikan Ini

Baca juga: TKW Asal Indramayu di Taiwan alami Depresi Parah, Ucapkan Ini Saat Dapat Roti

Ilustrasi paspor. Kementerian Luar Negeri Taiwan mengumumkan, pemerintah akan meluncurkan desain ulang paspor pada awal tahun depan.
Ilustrasi paspor. Kementerian Luar Negeri Taiwan mengumumkan, pemerintah akan meluncurkan desain ulang paspor pada awal tahun depan. (Contiki)

Edisi paspor baru Taipei akan lebih menekankan kata 'Taiwan' di sampulnya.

"Paspor akan diluncurkan pada 11 Januari," ungkap Kementerian Luar Negeri dalam pernyataan kepada Taiwan News.

Mengutip dari Anadolu Agency, pernyataan resmi tersebut menambahkan, Kementerian Luar Negeri Taiwan "telah memberi tahu pihak internasional, layanan bea cukai di pelabuan dan bandara, Asosiasi Transporatsi Udara Internasional (IATA) dan perusahaan penerbangan".

Baca juga: Taiwan Mulai Membuat Kapal Selam Produksi Dalam Negeri Pertamanya

Baca juga: Kemnaker: 31 ABK di Taiwan Dipulangkan ke Indonesia

Presiden Taiwan Tsai Ing-wen. Kementerian Luar Negeri Taiwan mengumumkan, pemerintah akan meluncurkan desain ulang paspor pada awal tahun depan.
Presiden Taiwan Tsai Ing-wen. Kementerian Luar Negeri Taiwan mengumumkan, pemerintah akan meluncurkan desain ulang paspor pada awal tahun depan. (CNA)
Berita Rekomendasi

Taiwan Bersikeras Diakui sebagai Negara Merdeka

Taiwan, yang secara resmi dikenal sebagai Republik Tiongkok (ROC), menyangkal klaim Beijing bahwa negaranya adalah "provinsi yang memisahkan diri".

Taipe bersikeras untuk diakui sebagai negara merdeka sejak 1949.

Kementerian Luar Negeri Taiwan mengatakan, paspornya adalah yang terbaik ke-33 di dunia.

Paspor Taiwan juga disebut memberikan hak istimewa bagi pemegang visa di 170 negara dan wilayah.

(Tribunnews.com/Andari Wulan Nugrahani)

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas