Bom Hantam Mobil Anggota Parlemen Afghanistan, Tewaskan 9 Wanita dan Anak-anak
Bom mobil menargetkan anggota parlemen Afghanistan Khan Mohammad Wardak. Sebanyak 9 orang tewas akibat ledakan ini.
Editor: Setya Krisna Sumarga
TRIBUNNEWS.COM, KABUL – Bom mobil yang dikendalikan dari jarak jauh meledak di Kabul, ibukota Afghanistan, Minggu (20/12/2020) pagi waktu setempat.
Anggota parlemen Afghanistan, Haji Khan Mohammad Wardak terluka dalam peristiwa ini. Sementara sedikitnya 9 orang tewas, belasan lainnya luka-luka.
"Sembilan orang tewas dan beberapa lainnya cedera dalam ledakan itu," kata sumber di kepolisian Afghanistan dikutip Sputniknews dan Aljazeera, Minggu (20/12/2020).
Bom itu diyakini mengincar kendaraan yang ditumpangi Mohammad Wardak. Sejauh ini tidak ada kelompok yang menyatakan bertanggung jawab atas pengeboman ini.
Baca juga: Kelompok Taliban dan Pemerintah Afghanistan Capai Kesepakatan Penting
Baca juga: Donald Trump, Sikap Taliban, Pilpres AS 2020, dan Masa Depan Afghanistan
Baca juga: Bentrok Pasukan Afghanistan dan Militan Taliban Tewaskan Puluhan Orang
Ledakan ini menjadi babak terbaru serangkaian serangan teroris baru-baru ini di berbagai lokasi di Afghanistan.
Menurut Kementerian Dalam Negeri Afghanistan, tercatat ada 35 serangan bunuh diri, dan 507 ledakan bom yang dilakukan Taliban dan kelompok bersenjata lain, termasuk ISIS.
Serangan itu menewaskan lebih dari 480 warga sipil dan melukai lebih dari 1.000 orang dalam tiga bulan terakhir.
Sedikitnya 15 orang tewas dan 20 lainnya luka-luka dalam serangan bom tepat saat ibadah Jumat di Provinsi Ghazni.
Kekerasan yang meningkat di Afghanistan terjadi meskipun pemerintah dan Taliban telah terlibat dalam negosiasi perdamaian di ibu kota Qatar, Doha sejak September 2020.
Korban tewas akibat serangan Minggu disebut bisa meningkat menurut juru bicara Kementerian Dalam Negeri Afghanistan, Tariq Arian.
Korban tewas termasuk di antaranya wanita, anak-anak, dan orang tua. "Para teroris telah melakukan serangan di kota Kabul," katanya.
Serangan itu terjadi ketika konvoi anggota parlemen Khan Mohammad Wardak sedang melewati persimpangan di lingkungan Khoshal Khan di Kabul.
Ledakan itu membakar kendaraan sipil, serta merusak bangunan dan toko di dekatnya. Sumber keamanan mengatakan bom diletakkan di mobil yang diparkir di tepi jalan.
"Itu adalah ledakan dahsyat yang menyebabkan banyak kerusakan rumah di sekitarnya," kata sumber itu.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.