Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Varian Baru Virus Corona Menyebar Di Luar Kendali, Menkes Inggris Minta Warga Kurangi Kontak Sosial

Inggris pun mulai menerapkan pembatasan sosial yang lebih ketat untuk menahan lonjakan kasus baru Covid-19.

Penulis: Fitri Wulandari
Editor: Adi Suhendi
zoom-in Varian Baru Virus Corona Menyebar Di Luar Kendali, Menkes Inggris Minta Warga Kurangi Kontak Sosial
freepik
Ilustrasi virus corona. 

Meskipun berjanji untuk tidak meningkatkan pembatasan di Inggris selama musim libur Natal, Perdana Menteri (PM) Boris Johnson pada hari Sabtu lalu mengumumkan bahwa London serta bagian dari Inggris timur dan tenggara akan berada di bawah serangkaian pembatasan yang disebut zona Tier 4 yang lebih ketat.

Pembatasan level ini sama seperti pemberlakuan sistem penguncian (lockdown).

Di bawah penerapan langkah-langkah baru ini, bisnis yang tidak penting akan ditutup dan warga diminta untuk tinggal di rumah.

Baca juga: Perketat Mobilitas Warga Selama Liburan, Satgas Covid-19 Keluarkan Surat Edaran

Kecuali jika mereka memiliki keperluan untuk berbelanja kebutuhan pokok, melakukan pekerjaan yang tidak bisa dilakukan secara virtual, untuk pendidikan, atau berolahraga.

Keputusan tersebut diambil sebagai tanggapan pemerintah Inggris terkait temuan varian virus corona baru di negara itu yang dianggap menular lebih cepat dari varian sebelumnya.

Menyusul temuan dan pengumuman pemberlakuan pembatasan baru, Skotlandia dan Wales juga meningkatkan pembatasan mereka terkait virus corona ini.

Berita Rekomendasi
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas