60 Tahun Putri Diana: 7 Hal yang Membuatnya Menginspirasi Orang-orang di Dunia
Inilah 7 hal menarik tentang Lady Diana serta bagaimana ia menginspirasi orang-orang di seluruh dunia.
Penulis: Tiara Shelavie
Editor: Arif Fajar Nasucha
TRIBUNNEWS.COM - Sebagai salah satu wanita paling terkenal sepanjang masa, Diana, Princess of Wales adalah ikon global.
Ia dicintai oleh teman-teman dan keluarganya serta dipuja dari jauh oleh jutaan orang di seluruh dunia.
Diana dikenal sebagai 'Putri Rakyat', putri yang sangat dirindukan, yang seharusnya merayakan ulang tahunnya yang ke-60 hari ini, 1 Juli 2021.
Meski telah tiada, ia terus menjadi inspirasi banyak orang lebih dari dua dekade.
Seperti yang dilansir Independent, inilah 7 hal menarik tentang Lady Diana serta bagaimana ia menginspirasi orang-orang di seluruh dunia.
Baca juga: Ulang Tahun Terakhir Putri Diana: Senang Dapat Telepon dan Lagu Happy Birthday dari Pangeran Harry
Baca juga: 1 Juli 2021 Hari Ini Putri Diana Ulang Tahun ke-60, Ini Perayaan Terakhirnya di Usia 36 Tahun
1. Pernikahan bak di negeri dongeng
Ketika Lady Diana Spencer berjalan menyusuri lorong di Katedral St Paul pada bulan Juli 1981, ia tampaknya memiliki segalanya: pangeran tampan, gaun yang cantik, pernikahan mewah, serta masa depan yang cerah di depannya.
Dengan menikahi Pangeran Charles, Diana membuat banyak gadis kecil percaya bahwa mereka juga bisa menjadi putri yang mengenakan tiara suatu hari nanti.
2. Pekerjaan amal
Sebagai Princess of Wales, Putri Diana mengabdikan dirinya untuk pekerjaan amal.
Awalnya dia fokus pada isu yang berkaitan dengan kesejahteraan anak-anak, kemudian menaruh minat yang besar pada masalah kesehatan.
Setelah perceraiannya dari Charles pada tahun 1996, Diana melanjutkan upaya filantropisnya.
Diana mengunjungi Angola pada tahun berikutnya untuk mengkampanyekan pelarangan ranjau darat.
Dalam film dokumenter BBC, Diana terlihat berjalan melalui ladang ranjau yang baru saja dibersihkan.