Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Beda Pandangan Politik, Duo Petinggi Facebook Dikabarkan Ribut Gegara Mantan Presiden AS Trump

Perbedaan pandangan politik terkadang bisa merembet pada memanasnya hubungan pertemanan dan bisnis.

Editor: Johnson Simanjuntak
zoom-in Beda Pandangan Politik, Duo Petinggi Facebook Dikabarkan Ribut Gegara Mantan Presiden AS Trump
difernews.gr
Mark Zuckerberg, CEO dan owener Facebook. 

Buku An Ugly Truth: Inside Facebook's Battle for Domination' menceritakan Sandberg yang bekerja sebagai tangan kanan Zuckerberg untuk urusan politik karena latar belakang yang dimilikinya.

Awal mula keretakan hubungan petinggi Facebook itu dicurigai bermula saat kejadian video Ketua DPR AS Nancy Pelosi yang dimanipulasi viral di Facebook.

Zuckerberg memutuskan membiarkan video tersebut di Facebook, tapi Sandberg berargumen video tersebut harus dihapus karena melanggar aturan soal disinformasi.

Kutipan buku ini mendadak hangat diperbincangkan tak lama setelah Trump menggugat Facebook dan CEO-nya Mark Zuckerberg lantaran tidak terima akunnya telah dimatikan.

Trump bersikukuh penutupan akunnya melanggar hak dan kebebasan berpendapat.

Tak hanya Facebook, Trump juga menggugat Twitter dan CEO-nya Jack Dorsey, serta Google dan CEO Sundar Pichai.

Trump menilai dihapusnya akun tersebut oleh ketiga perusahaan itu sudah melanggar hak Amandemen Pertama.

BERITA REKOMENDASI
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas