Uji Coba Rudal Korea Utara: Apa yang Diinginkan Kim Jong-un? Ini Kata Analis
Ini kata analis terkait uji coba rudal Korae Utara belum lama ini, analis menyebut Kim Jong Un tampaknya masih menahan diri untuk saat ini.
Penulis: Andari Wulan Nugrahani
Editor: Sri Juliati
"Mereka ingin memiliki sistem pencegahan," kata dia.
Baca juga: Selangkah Lagi Iran Lolos ke Putaran Final Piala Dunia Qatar 2022, Korea Selatan Butuh Dua Syarat
Jadi, di mana posisi Korea Utara?
"Tujuan utama Korea Utara bukanlah untuk menyerang tetapi untuk mempertahankan diri mereka sendiri," kata Profesor Kim.
Ia menambahkan, negara itu sedang mencoba untuk mengamankan kemampuan pencegahan yang beragam.
Ini adalah pandangan yang dipegang secara luas di antara komunitas pengamat Korea Utara.
Jadi, mengapa penguasa negara kecil yang miskin ini terus membelanjakan antara seperlima dan seperempat dari PDB-nya untuk militer?
Ankit Panda di Carnegie Endowment for International Peace merasa salah satu alasannya karena bertentangan dengan apa yang dirasakan orang luar.
Korea Utara tidak percaya, mereka memiliki senjata yang cukup untuk mempertahankan diri dengan baik.
"Jadi Kim Jong-un merasa tidak aman. Saya pikir dia tidak mempercayai siapa pun, termasuk China dan Rusia, dan mungkin merasa perlu untuk membangun kemampuannya di luar apa yang mungkin kita anggap cukup.”
Baca juga: Pejabat Seoul: Korea Utara Tembakkan Proyektil ke Laut Lepas di Pantai Timur
Analis lain tidak setuju dengan pendapat tersebut.
Profesor Brian R Myers di Universitas Dongseo di Kota Busan, Korea Selatan mengatakan, Pyongyang memiliki tujuan yang jauh lebih ambisius untuk program nuklir dan misilnya.
Ia percaya Korea Utara menggunakan persenjataannya sebagai pengaruh untuk merundingkan perjanjian damai dengan Korea Selatan dan penarikan AS dari semenanjung Korea.
Setelah itu, katanya, Korea Utara percaya akan bebas untuk menaklukkan Selatan.
Dalam jangka pendek, Korea Utara memiliki tujuan lain.