Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Ottawa Umumkan Keadaan Darurat Saat Demonstran Mandat Anti-Vaksin Covid-19 Kepung Ibu Kota Kanada

Jim Watson mengumumkan keadaan darurat saat ribuan demonstran menduduki pusat kota karena merasa keberatan terkait aturan pembatasan Virus Corona.

Penulis: Fitri Wulandari
Editor: Dewi Agustina
zoom-in Ottawa Umumkan Keadaan Darurat Saat Demonstran Mandat Anti-Vaksin Covid-19 Kepung Ibu Kota Kanada
COLE BURSTON / GETTY IMAGES NORTH AMERICA / AFP
Foto diambil pada 5 Februari 2022 memperlihatkan truk berbaris di Bloor dekat Yorkville di Toronto, Kanada. 

Laporan Wartawan Tribunnews, Fitri Wulandari

TRIBUNNEWS.COM, OTTAWA - Wali Kota Ottawa, ibu kota Kanada, Jim Watson mengumumkan keadaan darurat pada hari Minggu lalu saat ribuan demonstran menduduki pusat kota karena merasa keberatan terkait aturan pembatasan virus corona (Covid-19) di negara itu.

Aksi protes itu dipimpin oleh apa yang disebut sebagai Konvoi Kebebasan (Freedom Convoy) para pengemudi truk Kanada.

"Menyatakan keadaan darurat, mencerminkan bahaya dan ancaman serius terhadap keselamatan dan keamanan penduduk yang ditimbulkan oleh demonstrasi yang sedang berlangsung dan menyoroti perlunya dukungan dari yurisdiksi dan tingkat pemerintahan lain," kata Kantor Wali Kota Ottawa Jim Watson dalam sebuah pernyataan.

Dikutip dari laman Fortune.com, Selasa (8/2/2022), para demonstran dari seluruh negeri tiba di kota itu pada akhir pekan lalu, memulai apa yang digambarkan Departemen Kepolisian Ottawa sebagai 'pengepungan' di tengah aksi 'pemberontakan nasional'.

Watson kemudian mengatakan kepada wartawan lokal bahwa situasinya 'benar-benar di luar kendali' dan bahwa kota itu 'kalah jumlah' serta 'kalah dalam pertempuran ini'.

Baca juga: Protes Pengemudi Truk Lumpuhkan Kota di Kanada, Ottawa Deklarasikan Keadaan Darurat

Selain itu, ia menyampaikan bahwa para demonstran mengganggu kehidupan kota dengan terus-menerus membunyikan klakson dan sirene mereka serta menyalakan kembang api.

Berita Rekomendasi

Gerakan Freedom Convoy yang telah mendapatkan dukungan dari Partai Republik AS, termasuk mantan Presiden Donald Trump, ditambah pula CEO Tesla Elon Musk, dimulai pada bulan lalu saat pengemudi truk berkumpul untuk memprotes aturan baru yang mewajibkan pengemudi truk lintas batas untuk divaksinasi atau tunduk pada aturan tes Covid-19 dan karantina.

Para demonstran kini berkemah di Ottawa, ada sekitar 500 pengemudi truk dengan taksi yang tidak beroperasi dan 18.000 pendukung yang tergabung dalam aksi ini.

Menurut perkiraan polisi, gerakan ini telah tumbuh untuk mencerminkan ketidakpuasan yang lebih luas terkait aturan pembatasan Covid-19 di Kanada.

Sebelumnya, Pemerintah Kanada tetap memberlakukan mandat penggunaan masker di seluruh wilayah negara itu dan beberapa provinsi bahkan memerlukan paspor vaksin untuk bisa masuk ke tempat-tempat seperti restoran.

Namun aturan pembatasan Covid-19 Kanada kontras dengan tren yang diterapkan di negara-negara Eropa seperti Denmark dan Inggris, di mana pemerintah telah mencabut aturan pembatasan Covid-19 dan mengadopsi kebijakan 'hidup berdampingan dengan virus'.

Kanada yang memiliki populasi 38 juta, telah melaporkan lebih dari 3 juta kasus Covid-19 dan 34.000 kematian akibat virus itu sejak pandemi dimulai.

Namun angka per kapitanya jauh lebih rendah dibandingkan di AS, di mana total kematian akibat Covid-19 melewati 900.000 kasus pada Jumat lalu.

Halaman
12
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas