Peringatan Satu Tahun Kematian Pangeran Philip, Siapa Saja Anggota Kerajaan yang Hadir?
Keluarga kerajaan Inggris dijadwalkan memperingati kematian Duke of Edinburgh hari ini, Selasa 29 Maret 2022, siapa saja yang akan hadir?
Penulis: Tiara Shelavie
Editor: Arif Fajar Nasucha

Juru bicaranya menambahkan bahwa Harry berharap untuk segera mengunjungi Ratu.
Bagaimana dengan anggota kerajaan lainnya?

Sebagian besar anggota senior keluarga kerajaan diperkirakan akan menghadiri peringatan tersebut, termasuk Putri Anne, Pangeran Charles, dan Pangeran Edward.
Duke dan Duchess of Cambridge juga diharapkan menghadiri kebaktian.
Keduanya baru saja kembali dari perjalanan kontroversial mereka ke Karibia pada 26 Maret.
Anggota keluarga kerajaan lainnya yang diharapkan hadir adalah cucu Philip, Putri Beatrice, Putri Eugenie, Zara Tindall, Peter Phillips, Lady Louise Windsor, dan James, Viscount Severn.
Beberapa bangsawan Eropa juga diperkirakan akan menghadiri peringatan tersebut.
Mereka adalah Raja Felipe dan Ratu Letizia dari Spanyol, Ratu Margrethe dari Denmark, Putri Beatrix, Raja Willem-Alexander, dan Ratu Maxima dari Belanda, serta Raja Carl XVI Gustaf dan Ratu Silvia dari Swedia, dan lainnya.
(Tribunnews.com, Tiara Shelavie)