Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Sekjen PBB Ingatkan Ancaman Kelaparan Akibat Kekurangan Pangan Global

Perserikatan Bangsa-Bangsa atau  PBB memperingatkan ancaman malapetaka karena meningkatnya kekurangan makanan di seluruh dunia.

Editor: Hasanudin Aco
zoom-in Sekjen PBB Ingatkan Ancaman Kelaparan Akibat Kekurangan Pangan Global
pinterest.co.uk
Sekjen PBB, Antonio Guterres 

Resesi di AS

Sementara itu, Amerika Serikat atau AS satu diantara sejumlah negara di dunia yang diprediksi ikut kena resesi ekonomi.

Bahkan CEO Tesla Elon Musk telah mengeluarkan peringatan bahwa resesi di negara itu tak bisa dihindari.

"Resesi (di AS) tidak bisa dihindari di beberapa titik," kata Musk dalam sebuah wawancara melalui tautan video di Forum Ekonomi Qatar, Selasa (21/6/2022) lalu

"Mengenai apakah resesi terjadi dalam waktu dekat, itu lebih mungkin daripada tidak," ujarnya, seperti dikutip The Guardian.

Musk mengatakan, Tesla berencana untuk mengurangi jumlah pekerja sebesar 10 persen, membenarkan rencana yang tertuang dalam e-mail internal bulan ini yang Reuters laporkan sebelumnya.

"Tesla mengurangi tenaga kerja sekitar 10 persen selama tiga bulan ke depan, mungkin atau lebih," ungkap Musk di acara yang Bloomberg selenggarakan itu.

Berita Rekomendasi

"Kami berharap, bisa menumbuhkan tenaga kerja per jam kami. Tapi, kami tumbuh sangat cepat di sisi gaji, dan kami tumbuh sedikit terlalu cepat di beberapa area," ujarnya.

Pandangan Musk menggemakan komentar dari eksekutif lain, termasuk bos JPMorgan Jamie Dimon, yang memperingatkan bulan ini bahwa "badai akan segera datang".

Presiden AS Joe Biden mengulangi pada Senin (20/6), resesi AS tidak bisa dihindari, bahkan ketika ekonomi terbesar dunia itu berjuang untuk mengatasi harga bensin dan inflasi yang tinggi, yang mencapai level tertinggi dalam 40 tahun.

Sumber: Kontan
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas