Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Massa Diberondong Saat Parade Hari Kemerdekaan AS, Presiden Joe Biden Langsung Bereaksi

Presiden Amerika Serikat Joe Biden menyatakan kekagetannya atas insiden penembakan di parade Hari Kemerdekaan pada hari Senin.

Editor: Hendra Gunawan
zoom-in Massa Diberondong Saat Parade Hari Kemerdekaan AS, Presiden Joe Biden Langsung Bereaksi
Jim Vondruska/Getty Images/AFP Jim Vondruska / GETTY IMAGES AMERIKA UTARA / Getty
HIGHLAND PARK, IL - 04 JULI: Responden pertama membawa korban dari lokasi penembakan massal pada parade Empat Juli pada 4 Juli 2022 di Highland Park, Illinois. Setidaknya enam orang tewas dan 19 terluka, menurut laporan yang diterbitkan. 

Hara akhirnya dapat bersatu kembali dengan putranya, setelah mengikuti pergerakannya di aplikasi pelacakan lokasi.

Beberapa jam setelah serangan, polisi masih mencari tersangka, menggunakan anjing pelacak dan drone. Penyelidikan difokuskan pada rute parade, area pusat kota, dan kawasan pusat bisnis.

Mereka yang tinggal di daerah-daerah tersebut, yang digambarkan oleh polisi sebagai "tempat kejadian perkara", disarankan untuk terus berlindung.

Kekerasan senjata di Chicago cenderung meningkat selama liburan akhir pekan karena cuaca panas membuat orang keluar rumah. Pada 2021, lebih dari 100 orang ditembak dan 17 orang tewas selama akhir pekan peringatan 4 Juli di kota Chicago.

Penembakan itu terjadi hanya sebulan setelah penembakan mematikan di Uvalde, Texas dan Buffalo, New York - dan seminggu setelah Kongres AS mengesahkan undang-undang bipartisan tentang pengendalian senjata di Amerika. (TASS/BBC)

Berita Rekomendasi
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas