Anggota tim forensik bekerja setelah ledakan kuat yang tidak diketahui asalnya mengguncang jalan perbelanjaan Istiklal yang sibuk di Istanbul, pada 13 November 2022. - Presiden Turki mengutuk serangan keji yang melanda Istanbul tengah, dan mengatakan serangan itu menewaskan enam orang dan melukai lebih dari 50 lainnya, pada 13 November 2022. (Photo by Yasin AKGUL / AFP)
TRIBUNNEWS.COM, ISTANBUL - Sebuah ledakan terjadi di wilayah perbelanjaan yang ramai, di Istiklal Istanbul Turki pada Minggu 13 November 2022.
Ledakan keras pada saat orang-orang berbelanja dan menikmati libur akhir pekan itu menewaskan sedikitnya 6 orang dan melukai 50 orang.
Dugaan awal ledakan merupakan teror yang bersumber dari bom bunuh diri yang dilakukan seorang wanita. Sejauh ini belum ada pihak atau kelompok milisi yang menyatakan bertanggung jawab atas ledakan di Istiklal itu.
Meskipun demikian, lokasi tersebut beberapa kali menjadi target serangan kelompok milisi dari mulai kelompok separatis Kurdi dan kelompok lainnya pada kurun waktu 2015-2016.