Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Pendaki Gunung Taranaki Selamat meski Jatuh dari Ketinggian 600 Meter, Polisi: Beruntung Masih Hidup

Pendaki di Gunung Taranaki asal Selandia Baru berhasil selamat meski jatuh dari ketinggian 600 meter (1,968 kaki).

Penulis: Muhamad Deni Setiawan
Editor: Endra Kurniawan
zoom-in Pendaki Gunung Taranaki Selamat meski Jatuh dari Ketinggian 600 Meter, Polisi: Beruntung Masih Hidup
FOTO AFP/Peter PARKS PETER PARKS /AFP
Pertandingan rugbi terlihat di layar lebar dengan latar belakang Gunung Taranaki sebelum dimulainya pertandingan pool D Piala Dunia Rugbi 2011 Namibia vs Wales di Stadion Taranaki di New Plymouth pada 26 September 2011. Pendaki di Gunung Taranaki asal Selandia Baru berhasil selamat meski jatuh dari ketinggian 600 meter (1,968 kaki). 

Sementara itu, Gunung Taranaki merupakan sebuah gunung yang memiliki ketinggian 2,518 meter.

Baca juga: Di Tengah Cuaca Ekstrem Pendaki Indonesia Berhasil Capai Puncak Gunung Eiger 3.967 MDPL

Menjadikannya sebagai gunung tertinggi di Pulau Utara, setelah gunung Ruapehu.

Gunung Taranaki juga memiliki reputasi sebagai salah satu gunung paling mematikan di Selandia Baru.

Pada tahun 2021, dua pendaki gunung tewas dari tempat yang sama tempat pendaki tersebut terjun pada akhir pekan.

Taranaki adalah gunung berapi aktif yang relatif terisolasi di pantai barat pulau utara Selandia Baru.

"Terisolasinya gunung tersebut dari pegunungan lain, kedekatannya dengan garis pantai, dan posisi geografisnya menjadikan kondisi cuaca paling cepat berubah dan buruk yang bisa ditemukan di mana pun di Selandia Baru," kata Dewan Keamanan Pegunungan negara tersebut.

"Cuaca, dipadukan dengan medan yang rumit dan berat, menciptakan lingkungan yang sangat unik. Satu kesalahan bisa menjadi bencana," jelas mereka.

BERITA REKOMENDASI

(Tribunnews.com/Deni)

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas