Pria di China Tewas usai Leher Tertimpa Barbel Seberat 100 Kg, Alami Kejang Sebelum Dilarikan ke RS
Seorang pria berusia 27 tahun di China meninggal setelah lehernya tertimpa barbel seberat 100 Kg.
Penulis: Farrah Putri Affifah
Editor: Whiesa Daniswara
TRIBUNNEWS.COM - Seorang pria berusia 27 tahun di China meninggal setelah lehernya terjepit di antara batang barbel yang memuat beban lebih dari 100kg dan bangku latihan tempat ia berbaring.
Peristiwa tersebut terjadi di dalam gym di Provinsi Henan, China.
Dalam video berdurasi 29 detik yang beredar melalui berbagai outlet berita, pria itu terlihat terbaring terlentang di bangku latihan, dikutip dari Samaa.tv.
Kemudian pria itu berjuang untuk mengangkat barbel yang memiliki berat lebih dari 100 Kg.
Pria itu hampir tidak memegang barbel di dadanya dan mencoba mendorongnya ke J-hook ketika lengannya menyerah.
Barbel yang masing-masing ujungnya berisi sekitar 50 kilogram, mulai menggelinding dari dada ke leher, menjepit kepalanya ke bangku.
Baca juga: Bocah 7 Tahun Bawa Bir ke Sekolah di China, Teman Satu Kelas Diajak Mabuk
Selama sekitar 25 detik, dia berjuang melawan cengkeraman beban.
Ia juga sempat mencoba melepaskan sesuatu yang tampak seperti sabuk angkat besi yang dikenakan.
Namun pria itu mulai mengalami kejang hebat hingga akhirnya lemas.
Lebih dari dua setengah menit berlalu sebelum ada yang menyadari pria itu dalam bahaya.
Dua pegawai gym bergegas untuk mengangkat barbel darinya dan segera membawanya ke rumah sakit, namun Dia kemudian meninggal.
Mengutip dari AsiaOne, laporan sebelumnya mengidentifikasi pria itu sebagai 'Zhang' dan insiden itu terjadi di Wuhan, minggu lalu.
Namun, sebuah laporan yang muncul pada hari Senin di Ziniu News Yangtze Evening Post mengatakan insiden tersebut sebenarnya terjadi di Henan pada tanggal 3 Juli.
Pria yang meninggal diidentifikasi sebagai Xiao Hou.