Seorang Pria India Sakit Perut 2 Tahun setelah Telan 60 Benda termasuk Resleting dan Baut
Seorang pria India sakit perut dan demam tinggi selama 2 tahun. Hasil rontgen memperlihatkan 60 benda di perutnya termasuk resleting dan baut.
Penulis: Yunita Rahmayanti
Editor: Arif Fajar Nasucha
“Dia masih pakai ventilator dan kritis,” kata Ajmer Singh Kalra.
Kasus Pica Lainnya
Baca juga: Bayi di India Lahir dengan 26 Jari Tangan dan Kaki, Keluarga Gembira, Anggap Titisan Dewi Hindu
Pada tahun 2022, pasien Pica lainnya dirawat di rumah sakit di India, dan dokter harus mengeluarkan 187 koin dari perutnya.
Pria asal Lingsugur, India itu menelan puluhan uang logam berbagai pecahan sebelum akhirnya dibawa ke rumah sakit oleh keluarganya.
Dokter terkejut saat mengetahui dia telah menelan lebih dari 1,5 kg koin tersebut selama 2-3 bulan, yang membuatnya kembung dan muntah-muntah.
Dr Eshwar Kalaburgi yang menangani pasien asal Lingsugur itu mengatakan pasien mengalami masalah kejiwaan.
"Dia menderita masalah kejiwaan. Dia telah menelan koin-koin ini selama dua hingga tiga bulan terakhir. Dia datang ke rumah sakit dengan keluhan muntah dan ketidaknyamanan perut," katanya, dikutip dari Mirror UK.
"Berdasarkan gejalanya, kami melakukan X- ray dan endoskopi dan menemukan koin di perutnya. Jadi, kami memutuskan untuk mengoperasinya," lanjutnya.
Perut pasien itu melebar sangat besar karena banyak koin yang tersangkut di berbagai tempat di perut.
Setelah dua jam operasi, petugas medis mengambil semua koin.
Pria itu dirawat setelah operasi karena kekurangan air dan masalah kecil lainnya.
(Tribunnews.com/Yunita Rahmayanti)
Berita lain terkait India