Bukan Pertama Kali, Israel Tolak Resolusi PBB soal Jeda Kemanusiaan di Gaza
Israel menolak resolusi Dewan Keamanan PBB soal jeda kemanusiaan di Gaza. Ini adalah resolusi ke-4 yang ditolak Israel untuk agresi di Gaza saat ini.
Penulis: Yunita Rahmayanti
Editor: Wahyu Gilang Putranto
Israel juga memanggil duta besarnya di Selandia Baru dan Senegal karena mendukung pemungutan suara tersebut.
2009: Resolusi menyerukan gencatan senjata di Gaza
Pada Januari 2009, Sekretaris Jenderal PBB saat itu Ban Ki-moon menyatakan kekecewaan kepada Perdana Menteri Israel saat itu, Ehud Olmert.
Kecaman itu merujuk pada kekerasan Israel yang terus berlanjut setelah Dewan Keamanan PBB mengeluarkan resolusi yang menyerukan gencatan senjata segera di Gaza.
Baca juga: Erdogan Sebut DK PBB Tak Berguna, Buta saat Israel Bunuh 11.100 Warga Palestina di Gaza
2004: Israel menghancurkan rumah-rumah di kamp pengungsi Rafah
Pada tahun 2004, Israel terus menghancurkan rumah-rumah di kamp pengungsi Rafah, Jalur Gaza, setelah Dewan Keamanan PBB mengeluarkan resolusi yang menyerukan agar tindakan tersebut dihentikan.
Badan PBB, United Nations Relief and Works Agency for Palestine Refugees (UNRWA), mengatakan pada saat itu, Israel menghancurkan 167 bangunan lagi dalam tujuh hari setelah resolusi tersebut disahkan.
1967-: Banyak resolusi mengenai Yerusalem Timur yang diduduki
Israel telah mengabaikan lebih dari selusin resolusi yang disahkan oleh Dewan Keamanan PBB yang mengecam pendudukan Israel di Yerusalem Timur sejak tahun 1967.
(Tribunnews.com/Yunita Rahmayanti)
Berita lain terkait Konflik Palestina vs Israel