Israel Curi 150 Mayat Warga Palestina yang Baru Dimakamkan, 1.100 Jasad Lain Dibiarkan Berserakan
Para tentara IDF tersebut memilih untuk mengambil 150 mayat yang baru dimakamkan. Sementara mayat-mayat lain dibiarkan
Penulis: Hendra Gunawan
"Tanpa memberikan bukti, dia menuduh tentara Israel “menabrak mayat” dengan “buldoser”," ujar tentara Israel.
Namun di tanah dekat kuburan, tercetak sesuatu yang tampak seperti bekas jejak.
“Kami saat ini sedang mengambil jenazah yang ada di pemakaman,” katanya, seraya menambahkan bahwa hanya “sejumlah kecil” jenazah yang telah diidentifikasi.
Hingga 90 hari serangan Israel di Gaza, sebanyak 22.438 korban tewas karena kebrutalan tentara zionis.
Kebanyakan korban tewas adalah wanita dan anak-anak.
Kementerian Kesehatan Gaza mengatakan sejauh ini 22.438 orang telah tewas di Gaza sejak perang di Gaza dimulai pada 7 Oktober.
Perang tersebut dimulai pada tanggal 7 Oktober dengan serangan Hamas yang belum pernah terjadi sebelumnya di Israel selatan yang mengakibatkan kematian sekitar 1.140 orang di pihak Israel, sebagian besar dari mereka adalah warga sipil, menurut penghitungan AFP berdasarkan angka resmi.
Para militan juga menyandera sekitar 250 orang, 132 di antaranya masih disandera, menurut Israel.