Hasil Rapat Dewan Perang Israel: Segera Serang Balik Iran! AS Tak Kuasa Bendung Perang Dunia III?
upaya Biden mencegah Israel membalas Israel dikhawatirkan akan sia-sia.Rapat Dewan Perang Israel pada Senin mendesak serangan balik segera ke Iran.
Penulis: Hasiolan Eko P Gultom
Adapun surat kabar Israel Today melaporkan kalau Netanyahu meminta pertemuan dengan para pemimpin oposisi untuk memberi tahu mereka mengenai perkembangan seputar serangan Iran.
Juru bicara pemerintah Avi Heyman mengatakan kepada MSNBC bahwa Israel berhak membela diri setelah serangan Iran.
Pertemuan dewan perang baru diadakan setelah para pejabat Israel mengatakan kalau mayoritas mereka mendukung serangan balik terhadap serangan Iran, namun ada perbedaan pendapat mengenai waktu dan ruang lingkup pembalasan balik tersebut.
CNN, mengutip pejabat Israel, melaporkan kalau Dewan Perang Israel bertekad untuk menanggapi serangan Iran.
Dalam laporan tersebut disebutkan kalau para anggota Dewan Perang Israel mendiskusikan waktu dan ruang lingkup serangan balik ke Iran.
Dewan Perang Israel dikatakan juga sedang mempelajari opsi diplomatik untuk meningkatkan isolasi internasional terhadap Iran.
Sumber yang sama menyatakan bahwa anggota Dewan Perang Benny Gantz mendorong respons yang lebih cepat terhadap serangan Iran, dan Netanyahu sejauh ini menahan diri untuk mengambil keputusan.
CNN mengutip sumber yang tidak disebutkan namanya yang mengatakan, menteri kabinet perang Israel, Benny Gantz percaya kalau semakin lama Israel menunda serangan balik ke Iran, semakin sulit untuk memobilisasi dukungan internasional terhadap serangan tersebut.
Baca juga: Ratusan Drone Iran Cuma Decoy, Rudal Balistik Datang Menyusul, Sistem Pertahanan Israel Jadi Bingung
Rapat Berjam-jam
Sebagai catatan, Dewan Perang Israel mengadakan rapat, Minggu (14/4/2024) tak lama setelah serangan Iran dinyatakan berakhir.
Khaberni melansir, rapat berlangsung berjam-jam dan diwarnai ketidaksepakatan antara para pejabat mengenai sifat dan waktu serangan balasan ke Iran.
Menurut Channel 12 Israel, Dewan Perang Israel diperkirakan akan mengadakan lebih banyak sesi sebelum mengambil keputusan soal 'posisi terpadu dan tegas mengenai tanggapan Israel terhadap serangan Iran'.
Iran melakukan serangan langsung ke Israel menggunakan rudal dan drone sebagai tanggapan terhadap pemboman konsulat mereka oleh Israel di Damaskus, Suriah pada awal bulan ini.
Gallant: Israel Tak Punya Pilihan Selain Menyerang Balik Iran
Pejabat Israel menambahkan, Israel tidak bisa membiarkan serangan besar seperti itu terjadi tanpa memberikan tanggapan, dan masalah ini bergantung pada dewan perang untuk memutuskannya.
Situs web Amerika, Axios, mengutip seorang pejabat berkompeten terkait masalah ini, melaporkan bahwa Menteri Pertahanan Israel Yoav Gallant memberi tahu timpalannya dari AS, Lloyd Austin, kalau Israel tidak dapat membiarkan rudal balistik ditembakkan ke negaranya tanpa balasan.