Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Pejabat Palestina Ungkap Alasan Iran Belum Serang Israel: Tunggu Lingkaran Perlindungan Tumbang

Iran hingga kini belum menyerang Israel meski sudah bersumpah akan melakukannya.

Penulis: Febri Prasetyo
Editor: Whiesa Daniswara
zoom-in Pejabat Palestina Ungkap Alasan Iran Belum Serang Israel: Tunggu Lingkaran Perlindungan Tumbang
X/CENTCOM
Jet tempur F-22 Amerika Serikat tiba di Timur Tengah, Kamis, 8 Agustus 2024, untuk membantu melindungi Israel dari serangan balasan Iran setelah tewasnya pemimpin Hamas, Ismail Haniyeh, karena operasi intelijen Israel. 

Pezeshkian mengkritik AS dan negara-negara Barat yang menurutnya justru membela tindakan Israel, bukannya mengecam.

Serangan Iran diyakini sudah dekat

Menurut narasumber dari pihak intelijen Israel, Iran diperkirakan akan menyerang Israel dalam beberapa hari ke depan.

Serangan itu adalah serangan langsung dan akan menjadi balasan atas serangan Israel di Iran yang menewaskan Haniyeh

Sebelumnya, Iran didesak oleh sejumlah pihak, termasuk AS, agar tidak membalas serangan Israel. Namun, Iran saat ini sudah mengambil keputusan untuk tetap akan menyerang Israel.

Dikutip dari Maariv, seorang narasumber yang mengetahui detailnya mengatakan bahwa situasi saat ini masih bisa berubah.

Dilaporkan masih ada perdebatan internal di Iran antara Pasukan Garda Revolusioner Islam Iran (IRGC) dan presiden baru Iran, Masoud Pezeshkian, beserta bawahannya perihal jenis serangan dan waktu untuk melancarkannya.

Channel 13 mengatakan nantinya bisa jadi ada serangan gabungan antara Iran dan Hizbullah.

Baca juga: Intel Israel Sebut Iran Segera Lancarkan Serangan Langsung, IRGC Berdebat dengan Pezeshkian

Berita Rekomendasi

Namun, tidak diketahui apakah serangan itu akan dilakukan secara bersamaan dalam satu waktu ataukah bergantian.

Menurut Channel 13, salah satu faktor yang menunda serangan balasan Iran ke Israel ialah tekanan dari Prancis.

Prancis mendesak Iran dan Hizbullah agar tidak menyerang Israel di tengah berlangsungnya Olimpiade Paris 2024.

Presiden Iran Masoud Pezeshkian bertemu dengan Menteri Pertahanan Rusia Sergei Shoigu (kiri) di Teheran, Iran pada 5 Agustus 2024.
Presiden Iran Masoud Pezeshkian bertemu dengan Menteri Pertahanan Rusia Sergei Shoigu (kiri) di Teheran, Iran pada 5 Agustus 2024. (Dokumen Kepresidenan Iran)

Meski muncul laporan Iran segera menyerang Israel, juru bicara Pasukan Pertahanan Israel (IDF) Daniel Hagari menyebut tidak ada perubahan mengenai pedoman darurat untuk warga sipil.

“Mengenai laporan terakhir tentang rencana Iran, kami menjelaskan bahwa pada saat ini tidak ada perubahan pedoman Komando Front Dalam Negeri,” kata Hagari di media sosial X pada hari Minggu,

“IDF dan lembaga pertahanan memantau musuh kita dan perkembangan di Timur Tengah, dengan penekanan pada Iran dan Hizbullah, dan terus menilai situasi.”

Dia mengklaim pasukan telah dikerahkan dan sudah siap siaga.

(Tribunnews/Febri)

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas