Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Jihad Islam Palestina: AS Penghalang Utama Gencatan Senjata di Gaza

Pejabat senior Jihad Islam mengatakan AS menjadi kendala utama perjanjian gencatan senjata di Gaza.

Penulis: Tiara Shelavie
Editor: Suci BangunDS
zoom-in Jihad Islam Palestina: AS Penghalang Utama Gencatan Senjata di Gaza
via PressTV
Muhammad al-Hindi, wakil sekretaris jenderal gerakan perlawanan Jihad Islam Palestina. 

Mengutip Indian Express, PIJ adalah kelompok militan terbesar kedua di Palestina (setelah Hamas), yang bertujuan untuk menghancurkan Israel dan mendirikan negara Palestina yang sepenuhnya Islami dengan cara militer.

PIJ didirikan pada tahun 1981 oleh anggota Ikhwanul Muslimin Mesir.

Laporan media internasional menunjukkan bahwa kelompok tersebut didukung secara finansial oleh Iran (negara Syiah yang diduga juga mendanai Hamas) dan memiliki hubungan lama dengan negara tersebut.




PIJ dikatakan mengambil inspirasi dari Revolusi Islam Iran yang didirikan tahun 1979.

Baca juga: Hamas Tolak Syarat Baru Israel dalam Perundingan Gencatan Senjata di Gaza

Meskipun Hamas dan PIJ adalah sekutu, kedua kelompok memiliki identitas dan beberapa perbedaan.

“PIJ adalah milisi yang lebih kecil, lebih elit, dan seringkali tertutup yang mengabdi pada perjuangan bersenjata, sementara Hamas adalah organisasi komunitas yang jauh lebih besar yang mengambil tanggung jawab penuh pemerintahan di Gaza,” lapor surat kabar Haaretz.

Meskipun PIJ menjauh dari politik, PIJ telah lama berpartisipasi dalam politik mahasiswa.

BERITA TERKAIT

PIJ mengajukan kandidat dalam pemilihan universitas Palestina sejak tahun 1980an.

PIJ juga mengambil bagian dalam pemilihan legislatif tahun 1996.

(Tribunnews.com, Tiara Shelavie)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas