Ahmad Mahmoud Wahabi, Komandan Hizbullah Kedua yang Tewas dalam Serangan Israel di Beirut
Kelompok militan yang menguasai Lebanon, Hizbullah menyebutkan nama komandan kedua yang tewas dalam serangan Israel di Beirut.
Penulis: Andari Wulan Nugrahani
Editor: Tiara Shelavie
Tangkap layar X
Kelompok militan yang menguasai Lebanon, Hizbullah menyebutkan nama komandan kedua yang tewas dalam serangan Israel di Beirut, Ahmad Mahmoud Wahabi.
Pada Juli lalu, serangan udara Israel menewaskan komandan militer tertinggi Hizbullah, Fuad Shukr.
Eskalasi Israel-Hizbullah
Apa yang terjadi antara Israel dan Hizbullah pada hari Jumat (20/9/2024)?
- Serangan udara Israel di pinggiran ibu kota Lebanon, Beirut, menewaskan 13 orang, termasuk komandan Hizbullah Ibrahim Aqil.
Puluhan lainnya terluka dalam serangan itu.
- Hizbullah juga menyebut Ahmad Mahmoud Wahabi, seorang komandan senior, di antara korban.
- Sebelumnya pada hari itu, militer Israel mengklaim telah menyerang lokasi militer Hizbullah di kota Kfar Kila, Lebanon selatan.
- Serangan udara Israel lainnya menargetkan lokasi Hizbullah di Aitaroun, Meiss el-Jabal, Taybeh, Odaisseh dan Yaroun di Lebanon selatan.
- Hizbullah mengumumkan tewasnya salah satu anggotanya di tengah serangan udara Israel, tetapi tidak mengatakan di mana mereka terbunuh.
- Hizbullah mengatakan pihaknya melancarkan 16 serangan terhadap sasaran di Israel utara, menembakkan sekitar 140 roket saat menargetkan pangkalan pertahanan udara dan intelijen, serta sebuah tank Israel.
- Mereka mengklaim telah menyerang pangkalan militer Meron milik Israel di Dataran Tinggi Golan yang diduduki Israel dengan "serangan roket Katyusha".
Tidak ada korban yang dilaporkan.
Perang Israel-Hamas
Berikut ini berita terbaru dari Gaza:
- Tiga mayat ditemukan dari rumah keluarga al-Qaoud yang dibom oleh pasukan Israel di Khan Yunis.
- Setidaknya dua orang tewas dalam serangan udara yang menargetkan sekelompok warga sipil di Nuseirat.
- Enam orang tewas, termasuk tiga wanita, dalam serangan udara di sebuah apartemen di daerah Batn as-Sameen, selatan Khan Yunis.
- Petugas Pertahanan Sipil di Gaza telah menyelamatkan lima anak dari bawah reruntuhan rumah yang menjadi sasaran di lingkungan Zeitoun kemarin.
- Dua orang tewas dalam pemboman Israel terhadap sebuah tenda yang menampung orang-orang terlantar di daerah Sheikh Nasser, Khan Yunis.
- Kapal perang Israel menembakkan sejumlah rudal ke arah pantai Beit Lahiya.
- Penembakan artileri menargetkan lingkungan al-Jnaina, timur kota Rafah.
(Tribunnews.com, Andari Wulan Nugrahani)
Berita Rekomendasi