Irak Luncurkan Serangan Terbesar ke Israel sejak 1991, Lancarkan 5 Operasi dalam Waktu 24 Jam
Perlawanan Irak membombardir Israel sebagai bentuk dukungan terhadap Palestina, Minggu (22/9/2024). Serangan itu menjadi yang terbesar sejak 1991.
Penulis: Pravitri Retno Widyastuti
Editor: Nanda Lusiana Saputri

Insiden itu telah menewaskan puluhan orang, termasuk warga sipil dan pejuang Hizbullah, sedangkan ribuan lainnya mengalami luka-luka.
Hizbullah menyebut Israel sepenuhnya bertanggung jawab atas ledakan tersebut dan bersumpah akan melakukan "balasan yang adil dari pihak yang tak terduga" terhadap Tel Aviv.
Meski Israel belum memberikan komentar secara langsung, Penasihat dekat Perdana Menteri Benjamin Netanyahu, Topas Luk, mengisyaratkan Tel Aviv berada di balik insiden itu.
Hal tersebut ia sampaikan di sebuah postingan di X pada Selasa pagi, namun segera dihapus.
Menurut situs berita Israel, Walla, Netanyahu menyetujui ledakan pager di Lebanon selama konsultasi keamanan dengan menteri senior dan kepala intelijen awal minggu ini.
(Tribunnews.com/Pravitri Retno W)
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.