Presiden Filipina Ferdinand Marcos Jr Sebut Komentar Putri Duterte Ancam Nyawanya
Kantor Presiden Filipina, Ferdinand Marcos Jr menyebut komentar Wakil Presiden Sara Duterte mengancam nyawanya.
Penulis: Andari Wulan Nugrahani
Editor: Sri Juliati
Dikutip dari situs Senate of The Phillipines, Ferdinand Marcos Jr lahir pada 13 September 1957 di Manila, Filipina.
Ia merupakan anak kedua dan putra satu-satunya dari mantan Presiden Ferdinand E. Marcos dan mantan Ibu Negara Imelda Romualdez-Marcos.
Ferdinand Marcos Jr menikah dengan Louise Araneta Marcos.
Pasangan tersebut telah dikaruniai tiga anak yang bernama Ferdinand "Sandro" Alexander Marcos III, Joseph Simon Marcos, dan William Vincent Marcos.
Marcos Jr atau lebih dikenal dengan Bongbong Marcos merupakan Presiden Filipina ke-17.
Ferdinand Marcos Jr mulai menjabat sebagai Presiden Filipina pada 30 Juni 2022 melalui Pemilihan Umum.
Ia diketahui juga merupakan kader dari Partai Partido Federal ng Pilipinas (PFP) yang menang dalam Pemilu pada 2022 lalu.
Profil Sara Duterte
Sementara Sara Zimmerman Duterte lahir 31 Mei 1978.
Dia adalah seorang pengacara dan politikus Filipina yang merupakan Wakil Presiden Filipina ke-15 dan saat ini.
Sara merupakan wakil presiden perempuan ketiga, wakil presiden ketiga yang berasal dari Mindanao, dan wakil presiden termuda dalam sejarah Filipina.
Seorang putri dari presiden ke-16 Rodrigo Duterte.
(Tribunnews.com, Andari Wulan Nugrahani)