Lima Bahan Alami yang Dipercaya Bisa Cegah Leukemia Seperti yang Dialami Putri Denada
Denada saat ini dikabarkan tengah fokus menemani putrinya dalam menjalani serangkaian perawatan kanker.
Editor: Anita K Wardhani
TRIBUNNEWS.COM - Kabar kurang mengenakkan datang dari penyanyi tanah air, Denada.
Putri semata wayangnya yang bernama Shakira Aurum didiagnosis mengidap leukimia atau kanker darah.
Shakira saat ini sedang menjalani perawatan di salah satu rumah sakit di Singapura.
Denada saat ini dikabarkan tengah fokus menemani putrinya dalam menjalani serangkaian perawatan kanker.
"Shakira udah 1,5 bulan di Singapura, di salah satu rumah sakit karena dia lagi treatment untuk dia diagnosa dengan Leukimia," jelas Denada melalui tayangan Rumpi episode 16 Juli 2018.
Kanker darah ditandai dengan pertumbuhan abnormal sel darah merah, sel sumsum tulang atau sel sistem limfatik.
Dikutip dari livestrong.com dan canceractive.com, ada 5 bahan herbal yang efektif dalam mencegah pertumbuhan leukimia.
1. Ginseng Merah Korea
Ginseng merah korea disebut-sebut sebagai obat herbal yang bermanfaat untuk mengobati dan mencegah pertumbuhan leukimia.
Sebuah studi yang diterbitkan pada 2008 Journal of Ethnopharmacology mengungkapkan bahwa ramuan ginseng ini bisa menghambat aktivitas telomerase dan menyebabkan apoptosis pada sel leukimia manusia.
Dua hal tersebut dapat menghambat perkembangan sel kanker, terutama bagi penderita leukimia.
2. Kunyit
Kunyit merupakan kelompok umbi-umbian yang bermanfaat untuk mengobati berbagai macam penyakit.
Kunyit juga bisa mengurangi rasa sakit akibat gejala penyakit leukimia.