Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Kesehatan

Agar Tidak Stres, Ini yang Perlu Kamu Lakukan Jika Jagoanmu Kalah pada Pemilu

Mendekati esok, mungkin banyak orang semakin merasa deg-degan, khawatir hingga stres bila jagoannya kalah besok.

Editor: Hasanudin Aco
zoom-in Agar Tidak Stres, Ini yang Perlu Kamu Lakukan Jika Jagoanmu Kalah pada Pemilu
www.naukrigulf.com
Ilustrasi. 

Jack Saul, direktur di Internatioanl Trauma Studies Program, berkata bahwa perawatan diri telah menjadi fokus utama, meskipun sebenarnya mengandalkan diri sendiri saja setelah trauma kolektif terjadi adalah hal terburuk yang dapat dilakukan.

Baca: Jangan Sampai Surat Suara yang Anda Coblos Tidak Sah, Perhatikan 5 Hal Berikut Ini

Perlu diketahui, trauma kolektif yang dimaksud Saul adalah pengalaman merasa terancam dan khawatir yang dirasakan bersama sebagai respons terhadap kejadian yang tiba-tiba atau berlanjut sehingga menyebabkan ancaman terhadap rasa memiliki dasar dalam masyarakat.

“Isolasi membuat seseorang merasa semakin rentan. (Trauma kolektif) memiliki dampak terhadap hubungan manusia – dan stres yang dirasakan seseorang dapat diekspresikan menjadi sifat lekas marah dan konflik di antara masyarakat,” ujar Saul. Dia melanjutkan, memperkuat hubungan dengan keluarga, komunitas dan organisasi adalah pendekatan pencegahan yang paling penting.

Pada tingkat individual, Anda dapat melakukan hal ini dengan menjalin relasi terhadap keluarga, teman dan rekan-rekan kerja.

Selain itu, Anda juga bisa berdonasi atau terlibat langsung dalam organisasi-organisasi sosial dan keagamaan dalam lingkungan terdekat Anda.

Pada intinya, mengambil tindakan langsung jauh lebih baik daripada terjebak dalam penyesalan dan berandai-andai. McNaughton-Cassill berkata bahwa berandai-andai dengan "jika saja, jika saja" tidak berguna untuk Anda ke depannya.

Dia lebih menyarankan ACT dari buku Rapid Relief from Emotional Distress A adalah “accept reality” atau menerima kenyataan. C adalah “create vision” atau membuat visi di mana Anda harus mulai berpikir bagaimana Anda bisa melindungi hal-hal yang penting bagi Anda ke depannya.

BERITA TERKAIT

Terakhir, T adalah “take action” atau melakukan aksi untuk merealisasikan visi yang Anda buat. Aksi ini bisa jadi terlibat dalam kegiatan berorganisasi di lingkungan, menulis, maju dalam pemilihan berikutnya atau sekadar bersama dengan orang-orang yang Anda cintai.

Proses tiga langkah ini diyakini oleh McNaughton-Cassill dapat berguna bagi semua orang, baik kubu yang kalah maupun yang menang, ke depannya.

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Apa yang Harus Dilakukan kalau Junjungan Kalah Pemilu Besok?", Penulis : Shierine Wangsa Wibawa

Sumber: Kompas.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di

Wiki Populer

© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas