Jauhi Gadget hingga Berkebun, Ini 5 Cara Mudah dan Sederhana Hilangkan Stres
Rasa jenuh bisa menghampiri siapa saja, baik orang yang sudah bekerja, mahasiswa hingga anak sekolah.
Penulis: Abdurrahman Al Farid
Editor: Fathul Amanah
TRIBUNNEWS.COM - Rutinitas dalam menjalani kehidupan sehari-hari menjadikan kita jenuh.
Rasa jenuh bisa menghampiri siapa saja, baik orang yang sudah bekerja, mahasiswa hingga anak sekolah.
Hal tersebut lantaran kita terlalu banyak menjalani rutinitas harian.
Ternyata, jenuh bisa jadi salah satu faktor yang memicu depresi dan stres.
Ketika menghadapi hal demikian, banyak orang yang memimpikan kebahagiaan.
Dilansir oleh Kompas.com, banyak orang yang masih masih berpikir bahwa kebahagiaan harus dengan modal besar.
Misalnya, dengan berlibur ke luar negeri, melakukan pelayaran di atas pesiar mewah, memanjakan diri dengan perawatan berkelas dan belanja sepuasnya, dan lain-lain.
Padahal sejatinya kebahagiaan itu bisa kita ciptakan sendiri dengan cara-cara sederhana.
Bahkan tanpa harus mengeluarkan uang.