Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Kesehatan

Iuran BPJS Naik, Menkes Terawan Janjikan Kenaikan Kualitas Layanan

Kenaikan iuran oleh anggota diambil untuk mengatasi defisit BPJS Kesehatan yang nilainya kini mencapai puluhan triliun.

Penulis: Nanda Lusiana Saputri
Editor: Choirul Arifin
zoom-in Iuran BPJS Naik, Menkes Terawan Janjikan Kenaikan Kualitas Layanan
Tribunnews.com/Apfia Tioconny Billy
Menteri Kesehatan Terawan Agus Putranto 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA  - Pemerintah resmi menaikkan iuran program Jaminan Kesehatan Nasional (JKN) yang dikelola Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) kesehatan pada tahun depan.

Langkah ini diambil untuk mengatasi defisit BPJS Kesehatan yang nilainya kini mencapai puluhan triliun.

Menteri Kesehatan (Menkes) Terawan Agus Putranto, menjamin kenaikan iuran BPJS kesehatan dibarengi pembenahan dengan kualitas layanan.

Sejumlah langkah konkret untuk menuntaskan masalah defisit anggaran BPJS kesehatan disiapkan.

Kemesraan Menteri Kesehatan Dokter Terawan dan Ketua Umum Persatuan Besar Ikatan Dokter Indonesia (PB IDI) di kantor pusat PB IDI, di Jakarta Pusat, Rabu (30/10/2019).
Kemesraan Menteri Kesehatan Dokter Terawan dan Ketua Umum Persatuan Besar Ikatan Dokter Indonesia (PB IDI) di kantor pusat PB IDI, di Jakarta Pusat, Rabu (30/10/2019). (Tribunnews.com/Apfia Tioconny Billy)

Seperti pembentukan tim khusus, membantu kinerja BPJS Kesehatan dalam mengatasi masalah defisit anggaran.

Menkes memastikan, kenaikan iuran BPJS kesehatan akan berbanding lurus dengan pembenahan pelayanan kesehatan.

"Harapan saya itu mampu menutup defisit BPJS, sehingga kita tinggal memperbaiki tata kelolanya," ujar Terawan dalam tayangan yang diunggah YouTube KompasTV, Rabu (30/10/2019).

Baca: Cerita Haru, 16 Tahun Henry Alexis Rudolf Tilaar dan Martha Tilaar Menanti Kehadiran Buah Hati

"Sehingga tidak terjadi defisit lagi dikemudian hari yang akan merugikan masyarakat sendiri," kata Terawan.

Baca: Kisah Viral Bikin Haru, Curhatan Elfan Rindu Orangtua di Dinding Kamar Kos, Ibunya Tahu Saat Nginap

Berita Rekomendasi

"Selama keuangan rumah sakit baik otomatis rumah sakit akan melakukan perbaikan."

Baca: Begini Sikap Mahfud MD Soal Kabar Larangan Penggunaan Cadar Oleh ASN di Instansi Pemerintah

"Disesuaikan dengan kemampuan di setiap rumah sakit," tambah Terawan.

Sementara itu, kementerian kesehatan menyatakan kenaikan iuran BPJS kesehatan sudah diperhitungkan secara mantap oleh pemerintah. 

Baca: Menyusul Program The Comment, Tayangan Tonight Show Juga Pamit dari Layar Net TV

Wakil Menteri Keuangan (wamenkeu) Suahasil Nazara menyebut, perhitungan kenaikan iuran BPJS kesehatan telah dilakukan oleh Dewan Jamina  Sosial Nasional (DJSN).

Berdasarkan perhitungan tersebut, iuran peserta BPJS untuk semua kelas harus naik.

Kenaikan iuran BPJS Kesehatan menurut wamenkeu juga akan menaikkan besaran anggaran pemerintah untuk membayari peserta yang tidak mampu. 

"Masalah memberatkan dikembalikan lagi kepada bayar berapa mendapatkan benefit apa?" tutur Suahasil.

"Nah sekarang yang kita dapatkan dari mengikuti BPJS kesehatan adalah perlindungan kesehatan secara full. sakit, full ditanggung, ini sangat jelas masyarakat telah mendapatkan manfaat," tambah Suahasil.

Besaran iuran yang harus dibayarkan untuk kelas tiga naik dari Rp 25.500 menjadi Rp 42.000 per bulan

Kelas dua mengalami kenaikan hingga Rp 59.000, yakni dari Rp 51.000 menjadi Rp 110.000 per bulan.

Sementara kelas satu dari Rp 80.000 menjadi Rp 160.000 per bulan.(*)

(Tribunnews/Nanda Lusiana Saputri)

Sumber: Kompas.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas