Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Kesehatan

''Membersihkan'' Paru-paru Bagi Para Perokok Aktif dan Pasif

Bagi perokok atau yang sering terpapar udara kotor seperti polusi, membersihkan paru-paru perlu dilakukan.

Editor: Willem Jonata
zoom-in ''Membersihkan'' Paru-paru Bagi Para Perokok Aktif dan Pasif
KOMPAS IMAGES
Jumlah perokok yang besar berkontribusi pada rendahnya produktivitas pekerja Indonesia 

6. Konsumsi teh hijau

Teh hijau mengandung antioksidan yang dapat mengurangi inflamasi atau peradangan di paru-paru.

Minuman yang satu ini juga dapat membantu melindungi jaringan paru-paru dari dampak menghirup asap.

7. Konsumsi makanan yang bersifat antiperadangan

Peradangan yang terjadi di saluran pernapasan, bisa membuat kita sulit bernapas, dada sesak, dan hidung tersumbat.

Mengonsumsi makanan yang memiliki sifat antiradang, dapat membantu meredakan gejala tersebut.

Makanan yang memiliki sifat antiradang antara lain sayuran hijau, kacang-kacangan, ceri, dan bluberi.

BERITA REKOMENDASI

8. Menepuk-nepuk dada

Menepuk-nepuk dada juga menjadi cara yang efektif untuk membersihkan paru-paru dari lendir yang mengendap di dalamnya.

9. Pasang air purifier di rumah

Memasang air purifier atau alat pembersih udara di ruangan, bisa membantu menghirup udara yang lebih bersih, sehingga kualitas udara yang dihirup pun bisa meningkat.

Setelah mengetahui berbagai cara membersihkan paru-paru di atas, kita diharapkan tidak lagi lalai dalam menjaga kesehatan paru-paru.


Apabila kamu adalah seorang perokok, sebaiknya segera menghentikan kebiasaan ini, sebelum paru-paru terlalu rusak untuk dibersihkan atau diperbaiki.

Berita ini telah tayang di Kompas.com dengan judul Cara Membersihkan Paru-paru untuk Perokok Aktif maupun Pasif

Sumber: Kompas.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas