Jangan Keenakan Konsumsi Cemilan Manis Saat WFH, Bahaya untuk Imun Tubuh,Yuk Kurangi, Lawan COVID-19
Enak nih WFH sambil nyemil makanna manis. Ups, kalau terlalu banyak konsumsi camilan manis justru sangat berbahaya di tengah pandemi Corona saat ini.
Editor: Anita K Wardhani
TRIBUNNEWS.COM- Camilan manis memang asyik menjadi teman saat kamu sedang Work From Home atau WFH.
Namun, ternyata siapa sangka kalau terlalu banyak konsumsi camilan manis justru sangat berbahaya di tengah pandemi Corona saat ini.
Seperti dilansir Kompas.com, camilan manis seperti es krim, cake hingga minuman enak yang kamu konsumsi saat WFH dapat berdampak negatif bagi tubuh kamu.
Hal ini juga dibuktikan dengan beberapa penelitian yang menemukan bahwa gula dapat berdampak buruk bagi sistem kekebalan tubuh.

Dampak Negatif Gula Pada Tubuh
Meski gula dan buah-buahan dapat memberikan energi yang baik di dalam tubuh, namun ada pula dampak negatif saat kamu mengonsumsinya secara berlebihan.
"Mengonsumsinya terlalu banyak gula dapat memengaruhi sel-sel dalam sistem kekebalan tubuh yang menargetkan bakteri," ungkap Ahli Penyakit Dalam dan Gastroenterologi, Niket Sonpal.
Niket juga menambahkan bahwa gula memicu peradangan tingkat rendah di dalam tubuh dan meningkatkan massa.
Hal ini dapat berkontribusi pada penyakit bersifat kronis, seperti kardiovaskular dan diabetes.
Nate Favini, pemimpin medis di Forward menambahkan bahwa kadar gula dan sistem kekebalan tubuh sangatlah berhubungan.
"Apa yang kita ketahui adalah diabetes tampak umum pada orang yang dikonfirmasi memiliki Covid-19. Ini menunjukkan, kadar gula yang lebih tinggi dalam darah dapat membuat kita lebih mudah terkena Covid-19," katanya.

Cara Menjaga Sistem Kekebalan Tubuh Agar Terhindar Corona COVID-19
Bisa dibilang membatasi konsumsi gula setiap hari juga jadi ide yang buruk.
Hal ini karena kamu tentu akan merasakan lemas dan kekurangan energi saat kurang konsumsi gula.
Namun, hal tersebut bisa kamu atasi dengan mengganti cemilan manis menjadi makanan yang lebih sehat nih, Stylovers.
"Jeruk bali, jeruk, dan jeruk keprok sangat baik bersama sayuran brokoli, bawang putih dan bayam," kata Sonpal.
Bukan hanya itu, beberapa asupan sehat lainnya juga bisa kamu pilih untuk mengganti minuman manis yang biasa kamu konsumsi.
"Item bermanfaat lainnya untuk dimasukkan dalam diet kita adalah jahe, yogurt, almond, kunyit, teh hijau, unggas dan kerang." katanya.
Jadi, mulai kurangi camilan manis dan ganti dengan yang lebih sehat mulai sekarang yuk.
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul Ayo Jauhi Gula di Masa Pandemi Virus Corona, Mengapa?
Penulis : Gading Perkasa