Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Kesehatan

Istri Indra Bekti Idap Efusi Pleura, Ini Penyebab dan Gejala Penyakit yang Serang Paru-Paru

Istri Indra Bekti, Aldilla Jelita dirawat selama satu minggu di rumah sakit karena Efusi Pleura, lalu penyakit apakah itu?

Penulis: Febia Rosada Fitrianum
Editor: Whiesa Daniswara
zoom-in Istri Indra Bekti Idap Efusi Pleura, Ini Penyebab dan Gejala Penyakit yang Serang Paru-Paru
Warta Kota/Arie Puji Waluyo
Indra Bekti dalam jumpa pers sakit Aldilla Jelita, di Rumah Sakit Mayapada Jakarta Selatan, di kawasan Lebak Bulus, Jakarta Selatan, Kamis (27/8/2020) - Istri Indra Bekti, Aldilla Jelita dirawat selama satu minggu di rumah sakit karena Efusi Pleura, lalu penyakit apakah itu? 

TRIBUNNEWS.COM - Istri Indra Bekti sempat dirawat di rumah sakit karena Efusi Pleura, ini penjelasan mengenai penyakit yang sempat dialami Aldila Jelita.

Selama satu minggu, Aldila harus mendapatkan perawatan di Rumah Sakit Mayapada, Lebak Bulus, Jakarta Selatan.

Ia diketahui didiagnosa mengalami Efusi Pleura, penyakit yang menyerang organ paru-paru.

Baca: Rumah Sakit Tempat Istri Indra Bekti Dirawat Tegaskan Aldilla Jelita Tidak Terinfeksi Covid-19

Diberitakan Tribunnews.com, sejak awal Agustus ini Aldila sudah merasakan sesak napas.

Bahkan ia sudah sempat dibawa ke dokter, namun tak juga ada peningkatan.

Kemudian Aldila dibawa ke RS Mayapada dan diketahui terdapat cairan di dalam paru-parunya.

Indra Bekti dalam jumpa pers sakit Aldilla Jelita, di Rumah Sakit Mayapada Jakarta Selatan, di kawasan Lebak Bulus, Jakarta Selatan, Kamis (27/8/2020).
Indra Bekti dalam jumpa pers sakit Aldilla Jelita, di Rumah Sakit Mayapada Jakarta Selatan, di kawasan Lebak Bulus, Jakarta Selatan, Kamis (27/8/2020). (Warta Kota/Arie Puji Waluyo)

Selama di rumah sakit, Aldila mendapatkan tindakan untuk mengeluarkan cairan sebanyak tiga kali.

Berita Rekomendasi

Hingga akhirnya, ia diperbolehkan untuk pulang ke rumah pada Kamis (27/8/2020) setelah sepekan dirawat.

"Dari awal Agustus Dhila agak sesek dan sempet ketemu dokter keluarga tapi ternyata masih sesek."

"Jadi ada cairan di dalam paru-paru Dhila, pertama 600cc, kedua 1 liter, ketiga 350 cc dan alhamdulillah hari ini udah boleh pulang," terang Indra Bekti.

Lalu, apakah sebenarnya penyakit Efusi Pleura itu?

Dilansir Medicalnewstoday.com, Efusi Pleura merupakan penumpukan cairan di ruang antara paru-paru dan rongga dada.

Baca: Indra Bekti Ungkap Gejala Awal Efusi Pleura yang Diderita Aldilla Jelita, Sesak Napas, Dada Gak Enak

Baca: Alami Efusi Pleura, Paru-Paru Istri Indra Bekti Mengecil, Dipenuhi Cairan

Ruang tersebut juga sering disebut dengan ruang Pleura.

Penyakit ini juga biasa disebut dengan air di paru-paru.

Halaman
1234
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas